CakapCakap – Salah satu perusahaan sepeda motor terbesar dunia, Yamaha terus melakukan inovasi dalam menghadirkan produk sepeda motor anyar buatan mereka. Cakap People para pecinta sepeda motor tentu juga mengikuti perkembangan tersebut. Kini, pabrikan asal Jepang itu ternyata sudah menyiapkan desain untuk sepeda motor terbaru yang akan mereka produksi, yakni sepeda motor jenis skuter roda tiga untuk melengkapi line-up yang sudah ada, Yamaha Tricity dan Yamaha Niken.
Desain skuter roda tiga Yamaha terbaru itu pun sudah dipatenkan di Eropa melalui European Union Intellectual Property Office (EUIPO) pada tanggal 12 April 2019, seperti dilaporkan laman Tempo.co. Dalam dokumennya disebutkan bahwa paten desain tersebut berlaku hingga 12 April 2024. Tidak seperti Yamaha Tricity, desain skuter roda tiga Yamaha terbaru ini terlihat lebih modern dan tampak memiliki mesin yang sepertinya berkapasitas lebih besar. Desain secara keseluruhan memang sangat berbeda dari Yamaha Tricity, dengan dibekali lampu depan lebih pipih dan windshield lebih besar.
Pada bagian roda belakang, Yamaha menempatkan dua shock absorber kanan dan kiri, sementara yang di depan masih serupa dengan Yamaha Tricity, meski mungkin telah ditingkatkan kualitasnya. Skuter yang belum diketahui namanya itu kemungkinan akan dipasarkan di Eropa, karena patennya didaftarkan di kawasan tersebut. Namun, hingga kini belum ada penjelasan resmi dari Yamaha soal waktu produksi dan sasaran pasarnya. Sementara Yamaha Tricity 155 yang masuk ke pasar Indonesia pada tahun 2016, sudah terjual lebih dari 240 unit di Tanah Air hingga menjelang akhir tahun 2017.
Belakangan, diketahui bahwa desain skuter roda tiga terbaru dari Yamaha itu sangat mirip dengan prototipe dengan kode Yamaha 3CT yang muncul di Eropa, seperti dimuat dalam laman lainnya di Tempo.co. Jenis skuter matik itu pun akan menggunakan sistem suspensi ala Yamaha Nike, sedang prototipenya membawa mesin Yamaha Blue Core 300cc yang juga digunakan pada Yamaha Xmax 300. Mesin ini sendiri menghasilkan tenaga 27,6 hp pada 7250 rpm dan 21,4 lb-ft pada 5750 rpm.
Namun, bentuk prototipe memang sedikit beda dari gambar paten mulai dari windshield yang tinggi, tanpa spion, lampu sein, fender dan tempat plat nomor. Selain itu, desain keseluruhannya terlihat hampir sama dengan gambar paten. Menarik untuk ditunggu, Cakap People!