in ,

Waspadalah, Kedutan Ternyata Bisa Jadi Gejala Kanker dan Tumor Otak

Kedutan sering terjadi di kelopak mata, bisa juga di bagian tubuh lain

CakapCakap Cakap People! Kebanyakan orang tahu tumor, benjolan, atau tahi lalat sebagai tanda kanker sehingga harus diperiksa. Namun, tak banyak yang tahu kalau kedutan pun bisa menjadi gejala.

Kedutan sering terjadi di kelopak mata, bisa juga di bagian tubuh lain namun biasanya bukan sesuatu yang serius. Kondisi ini biasanya dikaitkan dengan terlalu banyak konsumsi kafein dan kurang tidur.

Waspadalah, Kedutan Ternyata Bisa Jadi Gejala Kanker dan Tumor Otak
Ilustrasi

Meski tak secara langsung menjadi indikator kanker, kedutan bisa juga menjadi sinyal kanker otak, menurut Asosiasi Tumor Otak Amerika. Penyebabnya adalah tekanan tumor pada saraf sekitarnya, yang bisa memicu kedutan atau kejang di area wajah atau tungkai.

Tumor otak juga bisa mengganggu keseimbangan zat kimia di otak sehingga menyebabkan otot kedutan. Pada kasus lain, tumor otak bisa menyebabkan penderita kehilangan kesadaran, yang menyebabkan kedutan atau pergerakan tak umum lainnya.

Sekitar 12 ribu orang didiagnosis menderita tumor otak dan sistem saraf setiap tahun dengan angka kematian mencapai 5.500. Hanya asatu dari 10 penderita yang bertahan hidup dalam 10 tahun setelah didiagnosis tumor otak dan 97 persen kasus tak bisa dicegah.

Sering tak terdeteksi

Sayangnya, tumor otak sering luput dari kewaspadaan karena gejalanya sering menyerupai masalah kesehatan lain, misalnya sakit kepala. Kebanyakan orang menganggap itu sebagai gejala stres atau penuaan. Tapi seperti kebanyakan kasus kanker lain, deteksi dini akan membuat pengobatan lebih efektif. Berikut gejala lain yang mungkin salah diartikan, dilansir dari The Sun.

Perubahan pendengaran

Tiba-tiba kehilangan pendengaran atau telinga berdenging, yang disebut juga tinnitus, adalah tanda lain yang perlu diwaspadai. Akan tetapi, pada kebanyakan kasus, tumor yang mempengaruhi pendengaran biasanya bukan kanker, menurut Cancer Research UK. Penyebabnya biasanya tumor otak memberi tekanan pada saraf pendengaran.

Kesulitan bicara

Penderita tumor otak biasanya sulit bicara, bicara tak jelas, kesulitan menemukan kata-kata atau memahami omongan orang lain. Menurut Brain Tumour Charity, penyebabnya adalah tumor yang mempengaruhi bagian otak yang bertanggung jawab pada bahasa, seperti frontal lobe atau temporal lobe.

Masalah koordinasi

Ketika tumor otak mempengaruhi cerebellum atau bagian belakang otak, akibatnya adalah gangguan keseimbangan dan koordinasi.

 

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hindari 4 Tipe Laki-laki Ini Meski Terlihat Baik, Egois Salah Satunya!

Hindari 4 Tipe Laki-laki Ini Meski Terlihat Baik, Egois Salah Satunya!

Setahun Genosida Israel, 1 dari 55 Warga Palestina di Gaza Tewas Terbunuh

Setahun Genosida Israel, 1 dari 55 Warga Palestina di Gaza Tewas Terbunuh