in ,

Waspada! 4 Jenis Penyakit Ini Mengintai Saat Terjadi Banjir

Lingkungan tak sehat bisa jadi akibat yang terjadi akibat banjir sehingga muncul penyakit

CakapCakap – Cuaca hujan identik dengan yang namanya banjir. Selain lingkungan yang tak nyaman akibat banjir, hal lain yang perlu diwaspadai adalah ragam penyakitnya. Cakap People harus tahu jika ada beberapa penyakit yang sebaiknya kamu waspadai saat banjir tiba.

Karena jika sudah sakit, maka ragam aktivitas bisa saja tertunda sehingga mengganggu keseharianmu. Nah, berikut ini ada beberapa jenis penyakit yang sebaiknya kamu waspadai ketika banjir tiba.

Infeksi kulit

Ilustrasi terkait penyakit hepatitis via hellosehat.com

Gangguan kesehatan yang pertama adalah infeksi pada kulit. Gangguan yang satu ini bisa terjadi akibat bakteri yang menginfeksi serta membawa masalah pada kesehatanmu. Salah satunya adalah jenis bakteri  necrotizing fasciitis. Jenis bakteri ini dapat memakan daging yang ada pada tubuh lho!

Hepatitis

Seseorang bisa saja menderita jenis penyakit yang satu ini akibat makanan atau air yang ia konsumsi telah terkontaminasi. Meski demikian, penyakit ini juga bisa menular melalui hubungan seks hingga penggunaan narkoba.

Penyakit karena nyamuk

Hal lainnya yang harus kamu waspadai saat banjir adalah peningkatan jumlah nyamuk. Ini sebabnya, kamu harus secara rutin membersihkan kotoran yang ada di lingkungan sekitar. Beberapa jenis nyamuk tertentu bisa menularkan yang namanya virus Zika. Bahkan, ada juga yang menyebabkan gangguan kesehatan lain seperti demam berdarah hingga chikungunya.

Penyakit gastrointestinal

Ilustrasi saat mengalami gangguan pada perut via alodokter.com

Air banjir bisa saja membuat air bersih terkontaminasi dengan ragam bakteri, virus hingga parasit.  Beberapa contoh bakteri yang membuat air tercemar antara lain adalah Salmonella, E. Colli, Glardia dan lain sebaiknya.

Penyakit legiuner

Kamu juga sebaiknya waspada dengan jenis penyakit legiuner. Penyakit yang satu ini bisa menyerang saat seseorang mengonsumsi atau bahkan sekadar menghirup tetesan air yang telah terkontaminasi sebelumnya. Kamu juga harus tahu jika jenis penyakit yang satu ini bisa saja terjadi setelah kamu membersihkan air banjir.

Ada banyak sekali jenis penyakit yang mengintai saat banjir. Ada baiknya Cakap People untuk selalu waspada dan memastikan jika air yang kita gunakan adalah air bersih. Selain itu, selalu jaga lingkungan agar jauh dari sarang nyamuk ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tubuh Kelelahan? Begini 5 Tips Memperbaiki Jadwal Tidur yang Tepat

3 Rahasia Sehat Buah Delima, Simpan Manfaat Bagi Kesehatan dan Kecantikan