Menjadi seorang karyawan tentu banyak hal yang harus kamu miliki, satu di antaranya adalah bisa dipercaya oleh atasan alias bos kamu. Ya, dengan mendapat kepercayaan dari atasan, pekerjaanmu bukan hanya lebih mudah dilakukan tetapi juga bisa meningkatkan prestise kamu di perusahaan tempat bekerja. Nah, lantas bagaimana caranya agar bisa mendapat kepercayaan dari atasan?
Ada beberapa hal yang harus kamu perhitungkan ketika bekerja. Tidak hanya sekadar mencapai target pekerjaan yang telah dibebankan tetapi juga dengan pasti bisa dipercaya untuk diandalkan. Nah, seperti apa trik untuk memeroleh kepercayaan dari atasan kamu? Simak triknya berikut ini ya!
1. Cari Solusi
Menemukan situasi yang tidak menyenangkan atau permasalahan tertentu terkait pekerjaan sudah pasti dialami. Nah, ketika menemukan kesulitan semacam ini baiknya kamu mencoba untuk mencari solusi terbaik dulu sebelum meminta bantuan kepada rekan lainnya atau atasan kamu secara langsung. Meminta bantuan kepada atasan memang tidak ada salahnya, namun sebaiknya kamu mencoba terlebih dulu kemampuan diri kamu menyelesaikan masalah tersebut.
2. Jangan Jatuh Dua Kali
Belajar dari kesalahan adalah satu cara efektif untuk membuat seseorang sukses dalam karirnya. Belajarlah menghargai kesalahan yang telah kamu lakukan sebelumnya, serta berusaha aagar kamu tidak mengalami kesalahan tersebut untuk kali kedua. Jatuh di lubang yang sama, sepertinya justru akan membuatmu terlihat tidak memiliki kemampuan memperbaiki diri.
3. Mengakui Kesalahan
Berani mengakui kesalahan adalah salah satu sikap bersahaja dalam perusahaan. Pastikan kamu selalu berani melakukan ini bila memang kamu benar lakukan kesalahan. Hindari menyalahkan orang lain ketika kamu berada di depan atasan kamu. Sikap mengakui kesalahan sendiri dan bertanggung jawab untuk menyelesaikan permasalahan adalah cara yang terbaik untuk mengambil perhatian dari atasan kamu.
4. Target Konkret
Berdiskusi tentang target yang akan dicapai dengan atasan adalah cara yang tepat untuk membuktikan bahwa kamu serius melakukan pekerjaan. Dengan demikian, atasan akan melihat kamu adalah tipe pekerja keras yang akan berupaya sekuat tenaga untuk mencapai target tersebut.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!