CakapCakap – Tak dipungkiri bahwa semenjak kembali ke televisi WWE menjelang akhir April 2019 lalu, Bray Wyatt dan alter-ego menyeramkannya The Fiend, sukses membuat seluruh fans merasa excited kembali untuk menyaksikan program WWE yang seperti kita ketahui dalam 1-2 tahun belakangan kerap “berjuang” untuk menikmati programnya.
Rasa excited tersebut semakin menjadi ketika akhirnya, The Fiend melakukan debut pertandingannya di program Pay Per-View (PPV), Summerslam yang diadakan pada tanggal 11 Agustus 2019 lalu. Dan salah satu aspek yang membuat fans sangat menyenangi debut karakter The Fiend, adalah gaya masuk ring-nya yang sangat unik, seram, dan kontroversial.
Bagi Cakap People yang mungkin belum menyaksikan, langsung saja simak cuplikannya berikut ini. Kami ingatkan bagi kamu yang sensitif banget dengan hal-hal yang agak ngelenyeh dan kurang pantas lebih baik langsung scroll ke bawah saja untuk membaca pembahasan selanjutnya.
Gaya masuk ring The Fiend yang dibicarakan tersebut via YouTube / WrestlingKaUstaad
Nah, melihat resepsi super positif yang diberikan fans terhadap debut ulang Wyatt in, tak mengherankan apabila banyak fans yang meyakini bahwa tidak akan membutuhkan waktu yang lama lagi bagi Wyatt untuk segera dijadikan juara Universal.
Dan keyakinan tersebut dapat dikatakan akan menjadi kenyataan sebentar lagi. Jadi berdasarkan unggahan tweet yang diunggah oleh Golden 1 Center baru-baru ini, mereka mendapatkan kabar kalau Wyatt akan menjadi penantang dari siapaun juara Universal-nya di perhelatan PPV, Hell in a Cell yang akan diadakan tanggal 6 Oktober 2019 mendatang.
Get ready @WWE fans… “The Fiend” @WWEBrayWyatt challenges @WWERollins or @BraunStrowman to a #HIAC match!
Get your tickets now, and stay tuned 👀
🎟 » https://t.co/OdSXNuZRHq pic.twitter.com/kLpux4dDHK— Golden 1 Center (@Golden1Center) August 27, 2019
Yap seperti yang kamu lihat sendiri tweet-nya, Wyatt di Hell in a Cell mendatang sudah dipersiapkan untuk menjadi penantang antara Braun Strowman atau Seth Rollins setelah keduanya bertanding di PPV Clash of Champions, 15 September 2019 mendatang.
Walau sekali lagi pengumuman ini sangat excited, perlu diketahui bahwa pengumuman ini belum dikonfirmasi balik secara resmi oleh WWE atau, kalaupun berita ini memang resmi, seperti kata “pepatah” daftar pertandingan di kartu bisa berubah lagi sewaktu-waktu.
Well, katakanlah berita ini benar adanya, maka tentunya hal ini merupakan kabar yang sangat menyenangkan terlepas kita fans berat atau kasual Wyatt. Karena faktanya, Wyatt di posisi karirnya saat ini butuh banget gelar kelas berat (heavyweight) untuk semakin meningkatkan karir dan karakternya ini.
Lagipula sudah lama banget semenjak Wyatt terakhir kali memenangkan sabuk juara dunia WWE.
Kemenangan pertama Wyatt sebagai juara WWE di tahun 2017 via YouTube/WWE
Well, mari kita tunggu dan lihat saja lagi kabar selanjutnya terkait hal ini. Namun kalau memang benar adanya, bagaimana Cakap People? Apakah kamu excited banget dengan The Fiend yang akan menantang juara Universal di Hell in a Cell mendatang?