in ,

Terulang Lagi! 7 Gerbong Kereta Api di Malang Berjalan Sendiri, Kali Ini Lebih Ngeri

Pada 2011 lalu, gerbong berjalan sendiri sejauh 3 km

CakapCakap – Cakap People, pada Rabu (18/11/2020) sore ada kejadian yang bikin bulu kuduk berdiri. Gerbong kereta api (KA) eksekutif berjalan sendiri dari Stasiun Malang Kota Baru, Kota Malang, hingga Stasiun Kotalama. Gerbong-gerbong tersebut berjalan sendiri tanpa ditarik lokomotif.

Sebanyak tujuh gerbong KA eksekutif bergerak sendiri itu semuanya berada di jalur 2 Stasiun Kotalama di Jalan Ciptomulyo, Kecamatan Sukun, Kota Malang. Empat gerbong berada di ujung paling depan (selatan) namun anjlok dari jalur rel, sementara itu tiga gerbong KA lain masih tetap berada di atas rel.

Kereta api yang melaju tanpa lokomotif di Malang. Foto via bisnisjatim.com

Dikutip dari media Detik, tujuh gerbong itu melucur dari Stasiun Malang Kota Baru, yang berjarak sekitar 2,3 kilometer arah utara.

“Kejadiannya jam 3 sore tadi, gerbong jalan sendiri dari Stasiun Kota Baru,” ujar Hani (54), salah satu warga setempat.

Hingga kini penyelidikan masih terus dilakukan PT KAI Daop 8 Surabaya. Seperti yang diwartakan dari iNews, penyelidikan juga menyinggung seorang juru langsir KAI yang disinyalir bunuh diri di perlintasan depan Lapas Lowokwaru, Kecamatan Blimbing, Kota Malang.

Lelaki bernama Suryo Agung Prasetyo, itu diduga menabrakkan diri pada KA Tawangalun, Rabu sore sekitar pukul 16.10 WIB.

Foto lustrasi via riauonline.com

“Sekali lagi terkait penyebab (gerbong meluncur sendiri) dan pola langsiran masih menunggu hasil penyelidikan. Data awalnya sudah saya kasih, mohon teman-teman memaklumi, penyelidikan masih berlangsung,” kata Manager Humas PT KAI Daop 8 Surabaya, Suprapto.

Dalam kejadian misterius ini, Suprapto menjelaskan bahwa tidak ada korban jiwa. “Tidak ada korban jiwa, untuk anjlokan rangkaian langsiran kereta di Stasiun Kotalama,” kata pejabat Humas Daop 8 Surabaya, Suprapto.

Kejadian ini bukanlah peristiwa pertama, pada tahun 2005 sebuah rangkaian gerbong kereta api meluncur tanpa kendali. Tiga warga yang berada di sekitar Stasiun Malang Kota Lama mengalami luka-luka

Foto gerbong tak berlokomotif yang anjlok. Foto via beritajatim.com

Sedangkan pada tahun 2011 lalu, empat rangkaian gerbong KA Gajayana juga meluncur tanpa kendali dari Stasiun Malang Kota Baru ke Malang Kota Lama. Gerbong tersebut melaju sejauh kurang lebih 3 kilometer.

Akibatnya, satu bocah bernama Muhammad Nur Rosyid berusia 2,5 tahun meninggal dunia karena tersambar kereta. Sementara itu, sang adik yang berusia 1,5 tahun selamat meskipun mengalami luka – luka.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jepang-Australia Sepakati Pakta Militer Bersejarah, AS Sambut Baik

17 WNI Positif COVID-19 saat Tiba di Bandara Jepang, Tes Sebelumnnya di Indonesia Negatif