in ,

Ternyata Ini loh Manfaat Kelengkeng Bagi Ibu Hamil!

Salah satunya bisa mencegah bayi lahir dengan cacat bawaan

CakapCakap – Pasti Cakap People tak asing lagi bukan dengan buah kelengkeng? Ia merupakan salah satu buah berukuran kecil yang memiliki sensasi rasa cukup menyegarkan. Namun, konon katanya konsumsi buah kelengkeng saat hamil bisa memberikan efek panas seperti nanas. Bahkan dianggap pula dapat memberikan reaksi alergi, baik pada ibu hamil maupun janin.

Tetapi realitanya belum ada bukti secara medis yang menyatakan anggapan tersebut benar. Konsumsi buah kelengkeng saat hamil boleh-boleh saja. Sebab ia mempunyai kandungan nutrisi yang bermanfaat. Hanya saja, kamu harus mengonsumsi secara tepat dan jangan berlebihan. Berikut manfaat kelengkeng untuk ibu hamil!

1. Menjadikan tulang ibu dan janin kuat

Tubuh membutuhkan asupan mineral via Halodoc.com

Kelengkeng termasuk salah satu buah yang memiliki kandungan baik berupa fosfor dan kalsium. Di mana kedua jenis mineral tersebut berperan cukup penting untuk menjaga kepadatan dan kesehatan tulang pada ibu hamil. Kandungan mineral tersebut juga bisa mengurangi risiko terjadinya masalah preeklamsia loh! Tak hanya itu, janin di kandungan pun juga memerlukan mineral-mineral tersebut untuk membentuk gigi, tulang serta otot yang kuat. Selain mineral, kelengkeng juga memiliki zat tembaga serta vitamin C guna membentuk otot dan tulang kuat pada janin.

2. Cegah sulit BAB saat hamil

Konstipasi sering terjadi saat masa kehamilan via Honestdocs.id

Konstipasi atau sulit buang air besar merupakan salah satu masalah yang kerap dialami oleh ibu hamil. Hal tersebut terjadi lantaran kurang minum air putih, rahim membesar hingga perubahan hormon selama kehamilan. Tetapi tenang saja, kamu bisa mencegah masalah sulit BAB tersebut dengan konsumsi buah kelengkeng. Sebab ia memiliki kandungan serat yang dianggap cukup efektif untuk meringankan gejala sulit baung air besar dan membantu melancarkan organ pencernaan.

3. Membantu mencegah bayi lahir cacat

Punya kandungan folat via Bontangpost.id

Walau kandungan folat dalam buah kelengkeng tak terlalu banyak, namun ia tetap bisa memberikan manfaat untuk ibu dan janin. Selama masa kehamilan, ibu hamil penting mencukupi kebutuhan folat. Asupan tersebut bisa diperoleh dari suplemen maupun makanan yang mengandung folat. Apabila janin kekurangan folat, maka bisa memicu si bayi lahir dengan cacat bawaan, seperti spina bifida atau anensefali. Tak hanya itu, folat juga bisa mencegah terjadinya penyakit jantung bawaan dan bibir sumbing pada bayi.

Nah, jadi itu dia beberapa manfaat buah kelengkeng untuk ibu hamil dan janin Cakap People. Oleh karena itu, kamu perlu konsumsi makanan-makanan yang bergizi untuk mendukung tumbuh-kembang janin.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

3 Tipe Ini Lebih Potensial Berselingkuh dalam Sebuah Hubungan daripada Orang Curang

4 Benda Ini Perlu Dibersihkan Pasca Sembuh dari Flu, Apa Saja?