CakapCakap – Cakap People para pecinta otomotif tentunya saja sudah sangat akrab dengan Toyota Innova, karena memang termasuk salah satu jenis mobil MPV (multi purpose vehicle) paling favorit di Indonesia. Namun, selama beberapa tahun ini masih belum ada pembaruan untuk model. Nah, baru-baru ini muncul kabar bahwa akan segera hadir penyegaran untuk Toyota Innova. Menariknya sudah ada pula desain render dari Toyota Innova 2020 tersebut yang memberikan bocoran penampilannya.
Dari rancangan tersebut, Toyota Innova 2019 itu tampak menggunakan lampu depan LED dengan bentuk yang mengingatkan pada salah satu model mobil mewah Jaguar, seperti yang dilansir oleh laman Tempo.co. Desain rendering tersebut juga menampilkan perubahan desain moderat untuk Toyota Innova facelift ini. Selain perubahan pada bentuk lampu depan dengan LED, gril radiator-nya juga mengalami pembaruan. Kemudian, bagian bumper depan menampilkan desain yang lebih kekar dengan ujung luar yang berotot. Semua desain barunya itu menonjolkan penampilan lebih sporty.
Desain render juga menunjukkan lampu kabut yang baru dirancang ulang dalam bentuk segitiga. Di bagian samping, terlihat pula desain velg baru. Sementara di bagian belakang, bumper dan lampu rem juga mendapatkan sedikit pembaruan. Bocoran lain mengungkapkan pula bahwa Toyota Innova 2019 ini kemungkinan akan memiliki sejumlah fitur kenyamanan dan kemudahan yang baru. Agak berbeda dengan sistem infotainment yang terpasang pada model saat ini, versi facelift ini pun akan membawa sistem infotainment model terbaru dengan dukungan Apple CarPlay dan Android Auto.
Selain itu, bocoran lain juga memberikan isyarat bahwa bahwa Toyota Innova generasi baru ini akan hadir dengan pilihan mesin hibrida, dan akan meninggalkan mesin diesel. Saat ini, Toyota memang menunjukkan komitmen pada kendaraan yang lebih bersih dan ramah lingkungan, di mana mesin diesel diganti dengan powertrain hibrida menjadi salah satu langkah yang mereka lakukan. Bahkan, Toyota pun sudah mulai menghapus kendaraan penumpang bertenaga diesel di Eropa tahun lalu.
Sayangnya, Toyota Innova 2019 ini dipastkan baru akan tersedia perdana di India, karena memang Toyota India yang menyiapkannya. Seperti diketahui, model ini dikenal dengan nama Toyota Innova Crysta di Negeri Hindustan tersebut, di mana juga cukup laris dengan penjualan bulanan rata-rata sekitar 6.000 unit. Jadi, Cakap People sepertinya masih harus bersabar menunggunya di Indonesia!