CakapCakap – Bukan rahasia lagi jika ginjal merupakan salah satu organ vital yang berada dalam tubuh. Apa Cakap People tahu apa fungsi ginjal? Organ ini bertugas untuk memisahkan racun yang ada dalam darah kemudian membuangnya via urin. Selain itu, ginjal juga berperan guna menyeimbangkan cairan dalam tubuh.
Cara kerjanya dengan memangkas cairan berlebih melalui urin atau hanya akan mempertahankan cairan kala diperlukan saja. Lantaran ginjal memiliki fungsi yang terbilang penting maka kamu harus menjaganya dengan baik. Bagaimana saja cara menjaga ginjal? Ini dia caranya!
1. Jaga berat badan
Tahukah kamu jika kalori yang menumpuk berbentuk lemak dalam kurun waktu yang lama bisa berdampak pada berat badan? Lemak yang tak kunjung dibakar tersebut akhirnya akan membuat organ bergerak lebih keras, termasuk pula organ ginjal. Maka dari itu, penting bagi kamu untuk menjaga berat badan supaya tetap stabil. Sehingga fungsi organ ginjal juga akan ikut stabil.
2. Hindari minum obat anti nyeri & antibiotik
Mungkin sebagian orang cenderung tidak memerhatikan hal yang satu ini. Perlu kamu pahami jika konsumsi antibiotik hanya bisa dilakukan sesuai dengan saran dokter saja. Sebab konsumsi jenis obat anti nyeri maupun antibiotik secara sembarangan dapat memicu kerusakan pada bagian ginjal. Terlebih jika obat-obatan tersebut dikonsumsi dalam jangka waktu yang panjang. Maka dapat memicu penyakit ginjal yang cukup parah. Oleh karena itu, hanya konsumsi jenis obat ini sesuai anjuran dokter saja.
3. Jangan konsumsi junk food
Bukan rahasia lagi jika jenis makanan cepat saji memang banyak diminati oleh kaum millennial yang ingin mengonsumsi aneka makanan secara lebih praktis. Padahal junk food tak baik loh bagi kesehatan organ ginjal! Sebab makanan tersebut mempunyai racun yang ada akibat tersedianya pemanis buatan, bahan pengawet hingga penambah rasa. Apabila jenis makanan ini disantap terus-menerus maka bisa membuat racunnya menumpuk pada darah. Alhasil ginjal akan bekerja jauh lebih keras. Ia pun akan mengalami penurunan fungsi.
Nah, ternyata ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan fungsi ginjal. Jadi Cakap People tidak hanya bisa mengonsumsi air putih saja. Selain beberapa hal di atas, kamu juga disarankan untuk mengonsumsi aneka makanan yang baik bagi ginjal. Sebut saja apel merah hingga jeruk nipis.
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Layani TBC dengan Inovasi, Perawat Berprestasi dari Gorontalo Ini Terbang ke Swiss - CakapCakap