CakapCakap – Cakap People, bagi kamu yang doyan mengikuti perkembangan ponsel pintar pastinya akan senang dengan adanya smartphone baru, apalagi handphone dengan kualitas papan atas, yang tentunya menawarkan berbagai teknologi terkini.
Bagi kamu yang ingin ganti smartphone di tahun 2019, agaknya perlu mulai menabung supaya waktu ponsel baru bermunculan uang pun sudah siap. Sebab, tahun ini diprediksi bakal hadir handphone premium terbaru.
Dilansir dari Nextren.com, smartpone papan atas seperti Apple, Samsung, dan juga Huawai akan merilis ponsel pintar kelas premiumnya di tahun 2019 ini. Mendengar desas-desus tersebut, tak hayal membuat banyak prediksi tentang smartphone dari ketiga brand ternamaan itu.
Cakap People, dari pada kamu berhayal tak pasti, berikut merupakan rangkuman 5 smartphone premium yang diprediksi akan muncul di tahun 2019. Penasaran ? berikut merupakan daftarnya :
1. iPhone XI
Cakap People, tak heran bila produk buatan Apple selalu menjadi smartphone kelas premium. Bagi kamu pecinta iPhone, segera siapkan uangmu. Karena dikabarkan ponsel buatan Steve Jobs ini bakal merilis iPhone XI pada tahun ini. Seperti biasnya, Apple diprediksi akan lunching ponsel pintar terbarunya itu pada pertengahan tahun 2019.
2. Samsung Galaxy S10
Samsung Galxy S10 merupakan ponsel pintar kelas premium dari brand Samsung yang sudah menjadi buah bibir sejak akhir tahun 2018 lalu. Dengan hadirnya handphone ini dipercaya dapat merubah tren ponsel sekarang ini.
Juga dikabarkan, bila Samsung menyematkan teknologi terkini dari produknya sendiri pada Samsung Samsung Galxy S10. Wih, seperti apa ya ? layak untuk ditunggu ya kan ?
3. Samsung Galaxy X/F
Cakap People, Samsung Galaxy X/F merupakan salah satu smartphone yang digadang-gadang bakal hadir pada tahun baru ini. Handphone lipat satu itu diyakini akan segera dirilis oleh pihak Samsung.
Akan tetapi, kepastian tentang ponsel ini belum banyak ditemukan informasi. Sepertinya kamu harus menunggu. Duh, makin ga sabar aja ya.
4. Huawai Foldable Phone
Bila Samsung memiliki seri Galaxy X/F, Huawai juga mempunyai Foldable Phone. Smartphone satu ini menjadi versi ponsel lipat dari Huawai. Kabarnya, akan segera dirilis sebagai handphone lipat pertama didunia menyaingi Samsung.
Akan tetapi, kamu yang ingin mempuyai smartphone lipat harus bersabar, sebab pihak Huawai belum memastikan kapan Huawai Foldable Phone akan dirilis. Namun kabar kencang yang berhebus mengatakan jika tahun 2019 Huawai Foldable Phone ini bakal dirilis. Tunggu saja ya Cakap People.
5. Huawai P30
Huawai P30 merupakan generasi penerus dari Huawai P20 yang dikenal sebagai smartphone dengan kualitas kamera terbaiknya. Maka bisa dipastikan bila Huawai P30 akan mempunyai kamera yang tak kalah bagusnya, cocok buat kamu yang hobi dunia fotografi.
Rencannya ponsel pintar ini akan hadir dan dirilis pada pertengahan tahun 2019 ini. Nah, bagi kamu yang sudah merasakan daya tarik smartphone generasi sebelumnya disarankan untuk menabung ya Cakap People.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!
One Comment
One Ping
Pingback:Tak Banyak yang Tahu! Investor Apple Malah Pakai Ponsel Jadul Samsung - CakapCakap