in ,

Sederet Tips Turunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga

Bagaimana caranya?

CakapCakapCakap People! Saat sedang menjalani program untuk turunkan berat badan, biasanya kita harus diet dan olahraga. Namun, sebenarnya kamu juga bisa menurunkan berat badan tanpa diet dan olahraga. Bagaimana bisa?

Ya, sebenarnya ada beberapa kebiasaan yang bisa membuat berat badan turun dan kebiasaan-kebiasaan ini juga tidak sulit untuk dilakukan.

Sederet Tips Turunkan Berat Badan Tanpa Diet dan Olahraga
Ilustrasi

Berikut adalah sederet tips turunkan berat badan tanpa diet dan olahraga yang bisa kamu terapkan.

Tetapkan Tujuan yang Realistis

Sering kali orang-orang menetapkan tujuan yang tidak realistis hanya karena mereka ingin mendapatkan berat badan idealnya dengan cepat. Namun, sebenarnya menurunkan berat badan juga ada batas idealnya.

Sebagaimana dikutip dari GoodRx, batasan penurunan berat badan yang ideal adalah 1 hingga 2 pon per minggu. Setelah menentukan tujuan yang realistis seperti ini, kamu bisa langsung mencoba tips yang lainnya.

Kunyah Makanan dengan Saksama

Kamu sering mengunyah makanan dengan cepat? Jika kamu memiliki kebiasaan itu, maka kamu harus segera menguranginya. Pasalnya, seberapa cepat kamu mengunyah makanan juga dapat memengaruhi berat badan kamu.

Maka dari itu, jika kamu tidak punya waktu untuk diet dan olahraga, maka setidaknya kamu bisa mulai mengurangi kebiasaan-kebiasaan buruk seperti ini. Dengan mengunyah makanan secara pelan-pelan dan saksama, penurunan asupan makanan pun dapat dilakukan dengan baik.

Perbanyak Makan Protein

Untuk bisa menurunkan berat badan dalam waktu yang singkat sebenarnya tidak harus dilakukan dengan cara makan sayur-sayuran dan buah-buahan setiap hari. Namun, kamu juga bisa lebih memperbanyak makan protein.

Dilansir dari HealthLine, seseorang yang mengonsumsi sarapan berprotein tinggi dikatakan lebih mudah kenyang dan tidak mudah lapar lagi. Dengan begitu, kamu bisa mengurangi porsi makan kamu.

Kelola Stres dan Tidur yang Cukup

Cakap People! Bukan hanya porsi dan jenis makanan yang dikonsumsi setiap hari yang dapat memengaruhi berat badan kita, tapi tingkat stres dan kualitas tidur kita juga sangat berpengaruh. Karena itu, kamu harus bisa mengelola stres dengan baik dan memperbaiki kualitas tidur kamu.

Meditasi adalah cara yang paling tepat untuk mengelola stres dengan baik. Ketika pikiran lebih tenang, maka kualitas tidur kamu juga akan membaik. Tidak banyak orang yang tahu bahwa saat kita mendapatkan tidur yang cukup, hal ini dapat mengendalikan keinginan kita untuk ngemil.

 

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Jangan Langsung Menyikat Gigi Setelah Minum Kopi, Ini Alasannya!

Jangan Langsung Menyikat Gigi Setelah Minum Kopi, Ini Alasannya!

3 Negara Ini Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ada China!

3 Negara Ini Tak Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ada China!