CakapCakap – Seperti yang kami laporkan di artikel sebelumnya, pemeran agen Peggy Carter di dunia sinematik Marvel (MCU), Hayley Atwell, akan tampil di film ketujuh franchise mata-mata action, Mission: Impossible yang sedianya akan dirilis pada tanggal 23 Juli 2021 mendatang.
Nah di artikel tersebut, kami juga menjelaskan bahwa terlepas sang sutradara Christopher McQuarrie (Mission: Impossible – Fallout) dan sang aktor utama Tom Cruise menjalankan proses syuting MI 7 berbarengan (back to back) dengan film kedelapannya, sayangnya tidak diketahui lagi secara pasti apakah Atwell nantinya juga akan terlibat di film kedelapannya.
Atwell yang menyadari kebingungan fans ini alhasil baru-baru ini, mengunggah foto status konfirmasi akan hal ini di akun Instagram pribadinya yang mana Cakap People bisa simak sendiri unggahan konfirmasinya berikut ini.
https://www.instagram.com/p/B2Ugz6eApBb/?utm_source=ig_embed
Yap seperti yang kamu baca sendiri, dikarenakan di unggahan foto konfirmasi pertama sebelumnya ia memposting 9 gambar secara terpisah, alhasil postingan pertamanya tersebut membuat fans menjadi bingung sendiri karena mereka membacanya terpisah-pisah (seperti photo puzzle).
Namun menurutnya kalau mereka bisa membacanya secara menyatu, terlihat jelas bahwa ia nantinya akan tampil juga di Mission: Impossible 8. Well, dengan segala hormat Ms. Atwell, bahkan di masing-masing postingan foto lain anda, tidak terlihat di foto atau status yang anda unggah tersebut yang mengkonfirmasikan kalau anda juga akan terlibat di MI 8.
Tapi ya sudahlah. Toh dengan unggahan status Instagram terbarunya, semuanya sudah menjadi jelas kembali bukan? Jadi yap Cakap People. Atwell nantinya juga akan tampil di MI: 8 yang akan dirilis pada tanggal 5 Agustus 2022 mendatang.
Akan tetapi sayangnya di postingan konfirmasi kehadirannya tersebut, Atwell masih belum memberitahukan lagi detail identitas dari karakternya yang akan diperankannya tersebut.
Yang jelas seperti yang telah dijelaskan secara kriptik di unggahan status Instagram pertamanya, ia mengatakan secara kriptik kalau karakternya adalah tipe pembangkang (tidak mematuhi aturan). Hmm, jadi makin penasaran nih. Tapi ya sudahlah mari kita tunggu saja hingga perilisan filmnya agar bisa mengetahui lebih jelasnya oke?