in ,

Resep Yasai Itame, Tumis Sayur ala Jepang yang Rasanya Gurih!

Hidangan ini sangat cocok untuk menemani sajian Chicken Katsu hingga Beef Ramen

CakapCakapCakap People! Yasai Itame merupakan tumis sayuran ala Jepang dengan rasa yang gurih. Menu hidangan ini sangat cocok untuk menemani sajian Chicken Katsu hingga Beef Ramen.

Tentu saja kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, dengan bahan-bahan utama yang mudah ditemukan dan langkah memasaknya juga relatif gampang.

Resep Yasai Itame, Tumis Sayur ala Jepang yang Rasanya Gurih!
Yasai Itame merupakan tumis sayuran ala Jepang dengan rasa yang gurih. Hidangan ini cocok untuk menemani sajian Chicken Katsu hingga Beef Ramen. [Foto via endeus.tv]

Berikut adalah resep yasai itame yang dikutip dari endeus.tv:

Bahan (4 porsi):

– 2 sdm margarin
– 4 siung bawang putih, cincang halus
– ½ buah (75 g) bawang bombai, iris memanjang
– 100 g jamur shiitake segar, iris tipis
– 50 g buncis, potong 3 cm
– 100 g wortel potong korek api
– 1 buah (50 g) paprika merah, iris memanjang
– 150 g toge
– ½ sdt biji wijen putih, sangrai

Saus Bumbu, Aduk Rata:

– 2 sdm saus tiram
– 1 sdm kecap asin
– 1 sdm minyak wijen
– ¼ sdt garam
– ¼ sdt merica bubuk
– 100 ml air

Cara membuat:

1. Panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum.

2. Masukkan jamur, buncis, wortel, dan paprika merah, aduk hingga layu.

3. Masukkan toge dan saus bumbu, aduk rata. Masak hingga semua sayur matang. Angkat, sajikan segera dengan taburan biji wijen sangrai.

TIPS:

Menumis sayuran dengan api besar mampu mengeluarkan aroma alami setiap bahan secara maksimal.

Selamat mencoba, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Sejumlah Negara Rilis Travel Warning ke Amerika Serikat, Ini Alasannya

Sejumlah Negara Rilis Travel Warning ke Amerika Serikat, Ini Alasannya

Sering Dianggap Sehat, 5 Makanan Ini Ternyata Kurang Baik untuk Kesehatan

Sering Dianggap Sehat, 5 Makanan Ini Ternyata Kurang Baik untuk Kesehatan