CakapCakap – Cakap People! Pesta Natal tak lengkap rasanya tanpa sajian daging. Tentu saja kamu bisa mencoba resep Roast Beef yang empuk dan juicy untuk hidangan Natal kamu. Pastinya sajian ini akan membuat kumpul keluarga semakin spesial.
Berikut adalah resep Roast Beef yang bisa kamu ikuti, seperti dikutip dari endeus.tv:
Bahan (6 porsi):
– 1 kg daging has dalam utuh
– 2 sdt garam
– 2 sdt merica hitam, gerus kasar
– 2 sdt rosemary segar, cincang kasar
– 2 sdt oregano segar, cincang kasar
– 4 siung bawang putih, memarkan
– 4 sdm minyak zaitun
Cara Membuat:
1. Lumuri daging dengan garam, merica hitam, rosemary dan oregano hingga rata. Diamkan selama 20 menit.
2. Potong tali sepanjang 30 cm menjadi 8 bagian sama besar, tata tali di atas talenan. Letakkan daging di atas tali, ikat daging dari tengah sampai ke ujung.
3. Panaskan 2 sdm minyak zaitun dalam wajan datar, tumis bawang putih hingga harum masukkan daging, tumis hingga berubah warna, angkat.
4. Pindahkan daging bersama bawang putih tumis ke dalam loyang datar yang sudah dialasi baking paper, lumuri daging dengan sisa olive oil.
5. Panggang daging dengan suhu 180⁰C selama 60 menit hingga matang.
6. Angkat daging, diamkan selama 45 menit, iris daging sesuai selera. Sajikan.
TIPS:
Gravy pada Roast Beef bisa dijadikan saus pelengkap dengan menambahkan 1 sdm tepung terigu yang ditambah 400 ml kaldu sapi.
Selamat mencoba, Cakap People!