CakapCakap – Memasak merupakan salah satu aktivitas yang bisa Cakap People lakukan selama social distancing. Aktivitas yang satu ini tak hanya mengusir rasa bosan dan malas, namun bisa memberikan kamu sebuah hiburan yang menarik. Kamu bisa memasak bersama keluarga dan lebih banyak menghabiskan waktu bersama mereka.
Salah satu makanan yang bisa kamu buat ialah Oreo Dessert Box, di mana camilan ini sangat cocok disantap kala berbuka puasa. Camilan bertajuk dessert box ini sangat enak dan mudah dibuat loh! Penasaran bagaimana resepnya? Coba cari tahu info selengkapnya di bawah ini!
Bahan-bahan yang dibutuhkan
Walau sedang social distancing dan pergerakan dibatasi, namun bukan berarti hasrat kamu untuk ngemil juga terbatas. Sebab kamu bisa membuat camilan sendiri di rumah. Ini dia beberapa bahan yang kamu butuhkan:
Bahan 1:
- Margarin cair 2 sendok makan
- Oreo 1 bungkus atau 13 keping biskuit
Bahan 2:
- Agar-agar ½ bungkus
- Oreo 6 keping
- Susu uht 500 ml
- Margarin cair 2 sendok makan
- Tepung maizena 2 sendok makan
- Gula pasir 2 sendok makan
Bahan 3:
- Susu kental manis 1 sachet
- Margarin cair 1 sendok makan
- Bubuk cokelat 1 bungkus
- Tepung maizena 2 sendok makan
Langkah membuat
- Mula-mula kamu harus membuat lapisan pertama terlebih dahulu. Caranya dengan menghaluskan oreo lalu campurkan bersama margarin cair dan aduk rata. Setelah itu, diamkan hingga adonan jadi padat. Taruh adonan oreo crust pada dasar wadah saji sampai merata.
- Kita mulai untuk membuat lapisan kedua, yakni dengan mengambil 6 buah biskuit oreo, lalu potong kecil-kecil dan sisihkan. Kemudian campurkan bersama gula pasir, susu uht, agar-agar plain, serta tepung maizena. Aduk hingga semua bahan berpadu dengan rata.
- Selanjutnya masukkan adonan untuk lapisan kedua ke dalam panci dan masak memakai nyala api kecil. Jangan lupa angkat jika sudah mendidih.
- Lalu masukkan potongan oreo dalam adonan tersebut dan aduk hingga rata.
- Tuangkan adonan kedua tadi di atas remahan oreo yang sudah ada di dasar wadah saji tadi. Diamkan sampai dingin.
- Kemudian lapisan ketiga, cara buatnya dengan mencampurkan susu, tepung maizena, air, dan bubuk cokelat di atas panci yang berisi air panas. Aduk sampai adonan leleh serta halus, kemudian baru tuangkan di atas adonan kedua.
- Kamu bisa memberikan topping berupa biskuit oreo di atasnya lalu masukkan ke lemari es.
Tidak sulit bukan Cakap People? Kamu bisa menjadikan camilan ini sebagai menu takjil untuk berbuka puasa atau sebagai camilan saat usai salat tarawih.