CakapCakap – Cakap People! Resep kue bolu kukus warna-warni ini bisa menjadi pilihan kamu untuk sajian saat berkumpul bersama keluarga. Tampilannya yang warni-warni cantik bakal mengugah selera untuk menyantapnya.
Tentu saja kamu bisa membuat sendiri hidangan ini di rumah. Bahan-bahan utama yang diperlukan pun cukup mudah untuk didapatkan. Selain itu, cara membuatnya juga tidak terlalu sulit untuk dilakukan. Penasaran seperti apa rasa bolu kukus warna-warni ini?
Berikut ini adalah resep dan cara membuat bolu kukus warna-warni seperti dilansir dari akun Cookpad Saomi Mayhai, @mayhai_107.
Bahan-bahan:
2 butir telur
1 sendok teh SP kue
100 gram gula pasir
100 gram tepung terigu pro sedang
Sejumput garam
Sejumput vanili bubuk
50 mililiter minyak goreng
Pewarna makanan secukupnya
Cara Membuat:
1. Kocok telur gula dan SP hingga mengental lalu tuangkan tepung terigu yang sudah diayak, vanili bubuk dan garam aduk dengan kecepatan rendah.
2. Tambahkan minyak goreng, kemudian cukup aduk dengan spatula. Pastikan tercampur sempurna.
3. Setelah itu, kamu bisa membagi adonan menjadi beberapa warna, misal hijau dan merah muda.
4. Tuang adonana ke loyang yang sudah diolesi dengan minyak goreng. Lalu kukus selama 25-30 menit, sebelumnya panaskan dulu kukusan hingga beruap.
5. Kemudian kukus dalam panci tersebut. Jangan lupa untuk melengkapi tutup pancinya dengan serbet agar air tidak menetes ke dalam kukusan.
6. Jika sudah matang, angkat dan sajikan.
Selamat mencoba, Cakap People!