CakapCakap – Cakap People! Tteokbokki ini adalah sejenis kue dari Korea yang dibuat menggunakan tepung beras, biasanya dimasak dengan gochujang yang pedas. Ternyata hidangan yang satu ini sangat mudah membuatnya!
Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah, dengan bahan utama yang mudah ditemukan.
Berikut adalah resep homemade tteokbokki yang bisa kamu ikuti, seperti dikutip dari endeus.tv:
Bahan (4 porsi):
– 200 g tepung ketan, sangrai 10 menit
– 50 g tepung tapioka
– 1 sdt garam
– 150 ml air mendidih
– 1,5 liter air untuk merebus
– 1 sdm minyak wijen
Saus:
– 3 sdm minyak goreng
– 1 buah bawang bombai, cincang kasar
– 4 siung bawang putih, cincang
– 4 sdm saus gochujang
– 2 sdm gochugaru
– 1 sdm gula pasir
– 600 ml air
Pelengkap:
– daun bawang cung, iris halus
– wijen putih, sangrai
– kimchi
Cara Membuat:
1. Campur tepung beras, tepung tapioka, garam dan air mendidih. Aduk adonan hingga rata dan uleni hingga kalis.
2. Olesi meja dengan minyak wijen. Bentuk adonan silinder panjang, lalu potong-potong ±5 cm.
3. Didihkan air dalam panci, tuang minyak wijen. Masukkan Tteokbokki, rebus hingga matang. Angkat. Tiriskan.
4. Panaskan minyak goreng dalam wajan. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum. Tambahkan gochujang dan gochugaru. Tuang air dan gula, masak sampai mendidih.
5. Masukkan Tteokbokki , aduk rata, angkat. Sajikan bersama pelengkap.
TIPS:
Rebus Tteokbokki dalam air dengan sedikit minyak secara bertahap, agar tidak saling menempel.
Selamat mencoba, Cakap People!