CakapCakap – Cakap People! Bakso tahu kuah ini bisa menjadi pilihan menu makan siang kali ini. Cara membuat bakso tahu ini sangat mudah, karena hanya menggunakan dua bahan utama yaitu daging dan tahu. Penambahan rempah-rempah juga memberikan cita rasa yang lebih kuat dan nikmat pada bakso.
Berikut adalah resep bakso tahu, dikutip dari akun instagram @linagui.kitchen.
Bahan-Bahan:
250 gr daging giling
1 butir putih telur
3 sdm tepung tapioka
½ st bawang putih bubuk
sejumput lada bubuk
¼ sdt garam
¼ sdt kaldu bubuk
5-7 buah tahu
5 siung bawang putih
1,8 liter air
1 st garam
1 sdt kaldu bubuk
¼ sdt lada bubuk
1 batang daun bawang
1 batang daun seledri
Cara Membuat:
1. Campur daging giling, putih telur, tepung tapioka, bawang putih bubuk, lada bubuk, garam, dan kaldu sampai tercampur rata.
2. Siapkan tahu yang sudah dipotong segitiga, lalu lubangi bagian tengah, lalu isi dengan isian daging sampai penuh.
3. Sisa tahu yang ada dicampur dengan sisa daging kemudian hancurkan dan bentuk adonan menjadi bakso.
4. Rebus tahu dan bakso hingga mengapung, sisihkan.
5. Ganti air, dan tuang 1,8 liter air lalu masukkan tiga siung bawang putih goreng, garam, kaldu, dan lada, masak hingga sedikit mendidih kemudian masukkan tahu bakso.
6. Jika kamu suka tambahkan daun bawang dan daun seledri yang sudah dipotong-potong sesuai selera.
7. Bakso tahu siap untuk dinikmati!