in ,

Resep Ayam Bakar Presto Pedas Manis, Enaknya Nampol!

Rasa pedas manisnya bikin nagih!

CakapCakapCakap People! Untuk kamu yang sedang bingung mau masak apa untuk makan siang maupun makan malam, kamu bisa mencoba resep ayam bakar presto pedas manis ini. Rasa pedas manisnya bikin nagih, dengan daging ayamnya yang empuk sampai ke tulang-tulang. Enak nampol banget!

Resep Ayam Bakar Presto Pedas Manis, Enaknya Nampol!
Ayam Bakar Presto Pedas Manis [Foto: Endeus.tv]
Berikut adalah resep ayam bakar presto pedas manis yang bisa kamu ikuti, seperti dikutip dari endeus.tv:

Bahan (4 porsi):

– 1 ekor (1 kg) ayam pejantan, potong menjadi 4 bagian

– 1 sdm air jeruk nipis

– 2 sdm minyak goreng

– 4 lembar daun jeruk

– 2 batang serai, memarkan

– 800 ml air kelapa

Bumbu, Haluskan:

– 8 siung bawang merah

– 6 siung bawang putih

– 1 sdm ketumbar butiran, sangrai

– 4 butir kemiri, sangrai

– 5 buah cabai keriting merah

– 1 sdt garam

– 50 g gula merah, sisir

Pelengkap:

– Sambal terasi

– Lalapan

Cara Membuat·

1. Lumuri ayam dengan jeruk nipis, diamkan dalam kulkas selama 20 menit. Sisihkan.

2. Panaskan minyak dalam panci presto, tumis bumbu halus, daun jeruk dan serai hingga harum.

3. Masukkan ayam, masak hingga ayam berubah warna. Tuang air kelapa, aduk hingga bumbu rata dan ayam terendam.

4. Tutup panci presto, besarkan api. Tunggu hingga mendesis, kecilkan api, masak selama 30 menit hingga ayam empuk. Matikan api, diamkan hingga uap panasnya hilang. Buka tutup panci, tiriskan ayam dan diamkan hingga dingin.

5. Bakar ayam di atas wajan grill atau bara api hingga berwarna kecoklatan sambil sesekali dioles sisa bumbu. Angkat, sajikan bersama pelengkap.

TIPS:

Gunakan jenis ayam kampung untuk cita rasa yang lebih gurih.

Selamat mencoba, Cakap People! 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Inilah 10 Daftar Kota Paling Pintar di Dunia, Zurich Nomor Satu

Inilah 10 Daftar Kota Paling Pintar di Dunia, Zurich Nomor Satu

Mengapa Orang Jepang Suka Makan Ikan Mentah? Ini 3 Alasan Utamanya

Mengapa Orang Jepang Suka Makan Ikan Mentah? Ini 3 Alasan Utamanya