in ,

Rasakan Demam Hanya di Malam Hari? Kenali 4 Penyebabnya Berikut Ini

Jangan dianggap remeh, sebab demam di malam hari bisa jadi tanda penyakit tertentu

CakapCakap – Demam merupakan salah satu kondisi yang sering dialami seseorang Cakap People. Biasanya gejala demam sering terjadi saat kita akan terkena flu atau ketika sistem imun tubuh terganggu.

Kondisi tersebut juga dapat dialami kapan saja, baik siang hari maupun saat malam tiba. Namun, apa yang menyebabkan demam di malam hari? Cari tahu penyebabnya di ulasan berikut ini yuk.

1. Saluran pernapasan atas mengalami infeksi

Gejala infeksi pada saluran pernapasan atas. Gambar via lifebuoy.co.id

Infeksi saluran pernapasan dan pilek terkadang mempunyai gejala seperti demam di malam hari. Tak jarang demam di malam hari dipicu oleh sakit pilek biasa. Tapi bisa juga demam di malam hari disebabkan oleh infeksi saluran pernapasan seperti trakea, laring, bronkitis, dan lainnya.

Agar dapat mengenali apakah yang kamu rasakan demam biasa atau infeksi pernapasan atas, maka lihat berapa lama demam dirasakan. Apabila pilek biasa maka demam akan bertahan dalam beberapa hari saja. Sedangkan demam akibat infeksi akan bertahan lebih lama tergantung sistem kekebalan tubuh seseorang.

2. Pirogen dari luar tubuh

Tubuh hanya demam di malam hari. Gambar via 1health.id

Apa itu pirogen? Ia merupakan produk bakteri yang dapat datang dari luar tubuh lalu masuk ke dalam. Pirogen ini dapat menyebabkan demam tinggi, tapi hanya di malam hari saja. Bakteri tersebut dapat menghasilkan racun yang berbahaya bagi kesehatan.

Saat masuk ke dalam tubuh, maka pirogen dari luar akan membuat tubuh memproduksi pirogen sendiri. Itulah yang memicu kamu mengalami demam dan mayoritas terjadi di malam hari.

3. Infeksi kulit

Muncul luka yang memicu demam. Gambar via alomedika.com

Terdapat banyak infeksi yang dapat terjadi pada kulit serta mengganggu kesehatan. Infeksi kulit, misalnya dari luka atau lainnya umumnya jadi pemicu demam bagi mayoritas orang. Apabila kamu mengalami kondisi tersebut, maka segera periksa ke dokter agar infeksi tak makin parah.

4. Infeksi saluran kemih

Diikuti dengan gejala sakit di saluran kemih. Gambar via sehatq.com

Demam juga dapat terjadi saat seseorang mengalami infeksi saluran kemih. Kondisi tersebut ditandai dengan adanya sensasi rasa sakit di saluran kemih serta terdapat racun yang bisa memicu demam.

Selain beberapa hal di atas, demam di malam hari juga dapat disebabkan oleh paradangan Cakap People. Peradangan tersebut dapat dipicu oleh alergi obat atau lainnya. Jika merasa kondisi tak kunjung membaik, maka segera periksakan diri ke dokter ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Epidemiolog Nilai PPKM Serba Tanggung, Bikin Kasus Covid-19 Makin Meningkat?

Sakit Tapi Tak Berdarah, BLT Subsidi Gaji Rp 2,4 Juta Tidak Dilanjutkan