in ,

Punya Penyakit Migrain? Sebaiknya Hindari 3 Makanan Berikut!

CakapCakap – Sakit kepala sebelah atau migrain merupakan salah satu penyakit yang mudah kambuh. Kendati terbilang sepele, namun penyakit ini cukup menyiksa. Bahkan segala aktivitas yang Cakap People lakukan pun bisa jadi tak nyaman. Sebenarnya ada beberapa faktor yang melatarbelakangi penyakit migrain.

Salah satunya ialah makanan serta minuman yang kamu konsumsi. Hampir setiap orang pasti memiliki efek yang berbeda-beda saat mengonsumsi minuman atau makanan tertentu. Di mana salah satunya merasa sakit kepala sebelah atau migrain. Lantas, makanan apa saja? Berikut daftarnya!

1. Kafein

Cokelat mengandung kafein via Kakakoa.com

Kafein tidak hanya terdapat dalam kopi atau teh saja. Melainkan pada obat-obatan tertentu, cokelat hingga jenis minuman bersoda. Jika kafein dikonsumsi dalam dosis tertentu, sebenarnya dapat membantu meringankan gejala migrain. Sebab di kala migrain maka pembuluh darah di bagian otak akan cenderung jadi lebar. Sedangkan dampak vasokonstriktor dari kafein bisa menjadikan pembuluh darah mengecil, alhasil gejala dari migrain bisa berkurang. Tetapi kamu harus tetap membatasi konsumsi kafein, yakni sekitar 200 mg per hari yang mana sama dengan 350 ml atau satu cangkir kopi.

2. Monosodium Glutamat

Kaya akan kandungan MSG via Lifestyle.okezone.com

Coba siapa yang bisa menebak apa saja makanan yang diberikan MSG? Biasanya makanan-makanan seperti junk food, makanan kalengan hingga makanan olahan yang paling sering diberikan penyedap rasa berupa MSG. Bukan rahasia lagi jika makanan yang diberikan MSG pasti memiliki sensasi rasa yang sedap. Namun jenis makanan yang demikian malah bisa menyebabkan rasa nyeri pada pasien yang menderita penyakit migrain.

Keluhan dari gejalanya umumnya bisa dialami selama 20 hingga 25 menit pasca menghabiskan makanan yang mengandung MSG. Seringkali MSG juga dituliskan sebagai ‘hydrolyzed fat, all natural preservatives, hingga hydrolyzed protein pada makanan yang beredar di pasaran. Jadi, sebaiknya kamu lebih hati-hati dan selektif lagi dalam memilih makanan yang hendak disantap.

3. Keju

Jenis keju cheddar via Ezeepoints.id

Siapa yang tak suka dengan keju? Rasanya hampir setiap orang menyukai makanan yang dibuat dari olahan susu berikut. Namun, jika kamu merupakan penderita migrain, agaknya perlu membatasi atau menghindari konsumsi keju beserta olahannya. Hal ini dikarenakan dalam keju tersedia kandungan tyramine, yang dapat memicu gejala migrain. Kadar senyawa tersebut bermacam-macam, tergantung pada usia keju, cara fermentasi hingga tingkat kontaminasi bakteri. Umumnya beberapa jenis keju punya kadar tyramine tinggi, seperti blue cheese. Cheddar, brie, mozzarella hingga parmesan.

Pahamilah Cakap People jika konsumsi makanan yang berlebihan itu tidak baik. Sehingga kamu disarankan untuk membatasi konsumsinya dengan tepat. Apalagi jika penyakit migrain atau sakit kepala sebelah ini memang bisa sewaktu-waktu kambuh. Jadi bagi kamu yang mengalaminya sebaiknya jaga pola makan.

2 Comments

Leave a Reply

2 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Mau Redmi Note 7 Pro Gratis? Xiaomi Bakal Bagikan 100 Unit untuk Mi Fans!

Fakta Mengejutkan Seputar Manfaat Buah Kiwi Bagi Kesehatan!