in

Punya Mata yang Sensitif? Ini Rekomendasi Maskara yang Bisa Kamu Coba!

CakapCakap – Mata merupakan salah satu area yang tak boleh dilewatkan ketika Cakap People sedang berias. Sebab melalui mata maka kamu bisa menyalurkan kesempurnaan dalam riasan. Lantas, biasanya kamu lebih sering menerapkan riasan mata yang minimalis atau bold? Apapun jenis riasan yang kamu usung namun penggunaan maskara agaknya tak boleh terlewatkan.

Namun akan lain cerita jika ternyata jenis mata kamu sensitif. Sebab mata sensitif akan berdampak pada nilai estetika bulu mata. Kemungkinan mata akan jadi merah dan kelopak mata berubah jadi meradang jika tak sesuai dengan pemakaian kosmetik di area mata. Bagi kamu pemilik mata sensitif, maka ini rekomendasi produk maskara yang cocok!

1. Maybelline’s Full ‘N Soft Mascara

Maskara dari Maybelline via Cvs.com

Apa kamu salah satu penyuka maskara keluaran Maybelline? Maka jenis maskara tersebut juga cukup aman untuk digunakan bagi pemilik mata sensitif. Maskara berikut punya kandungan vitamin E loh! Sehingga dapat membuat bulu mata tampak lebih panjang, tegas serta terkesan lembut. Berbeda dengan beberapa produk maskara lain, riasan mata yang satu ini tak akan menggumpal saat diaplikasikan di area mata.

2. Clinique High Impact Mascara

Maskara untuk mata sensitif via Brigettesboutique.com

Entah mengapa namun produk yang satu ini banyak dicintai oleh pengguna make up. Mungkin karena maskara dari brand berikut punya sapuan lembut yang juga aman. Alhasil ia benar-benar punya hasil akhirnya bagus pada sapuan pertama. Jika disapukan hingga dua kali maka mata akan terkesan diberi efek yang dramatis. Produk maskara berikut bebas dari ftalat, pewangi hingga paraben. Alhasil pihak perusahaan merekomendasikan maskara ini untuk jenis mata yang sensitif. Berbekal maskara berikut maka tampilan mata jadi tampak lebih bervolume.

3. Honest Beauty dan primer

Lengkap dengan primer via Amazon.com

Mula-mula kamu dianjurkan untuk menggunakan primer terlebih dahulu. Lantas lanjutkan dengan menyapukan maskara untuk diaplikasikan pada area bulu mata. Bahan-bahan penyusun maskara berikut tidak akan menimbulkan iritasi di mata. Ingin langsung mencobanya?

Itulah beberapa rekomendasi produk maskara yang cocok untuk diaplikasikan bagi pemilik mata sensitif. Ketika Cakap People memiliki bagian yang sensitif maka tak semua produk kecantikan cocok untuk digunakan. Oleh karena itu, sebaiknya pilih produk yang benar-benar sesuai ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Tak Disangka, Pemilu Indonesia Terbesar Ketiga di Dunia

Luar Biasa! Smartphone Baru Lenovo Z6 Pro Bisa Motret Foto 100 MP