in

Pilih Mana yang Bukan Keluarga dan Ketahui Kepribadian Kamu Berdasarkan Bentukan dalam Keluarga!

CakapCakap – Keluarga merupakan salah satu lingkungan primer bagi setiap anak. Melalui keluarga maka Cakap People akan diajari oleh hal-hal berbau kehidupan untuk pertama kalinya. Sehingga keluarga berperan cukup penting dalam membentuk pribadi masing-masing anak. Apa yang diajarkan oleh keluarga lantas akan kamu jadikan sebagai pegangan teguh hingga saat kamu sudah dewasa kelak.

Nah jadi berbekal gambar di bawah ini maka bisa menunjukkan bagaimana kepribadian kamu berdasarkan bentukan keluarga. Pilihlah salah satu dari 3 gambar berikut ini yang menurut kamu bukan keluarga yang sebenarnya!

Pilih salah satu dari tiga gambar di atas via Fimela.com

Gambar 1

Ilustrasi bukan keluarga 1 via Provoke-online.com

Pilihan kamu jatuh pada gambar nomor 1? Artinya kamu bukanlah tipe family-oriented. Dirimu biasa memperlakukan sahabat atau teman dekat selayaknya keluarga. Bahkan kamu tak segan untuk membantu mereka dan membuatnya merasa senang. Tak hanya itu, kamu juga selalu menikmati kebahagiaan yang dirimu bawa pada orang lain. Umumnya jenis keluarga yang satu ini bukan yang terbahagia namun merupakan definisi keluarga yang sesungguhnya. Sebab ibu sangat peduli pada anaknya, sedangkan sang ayah cenderung agak cuek.

Gambar 2

Potret gambar kedua via Provoke-online.com

Mungkin gambar kedua ini seolah seperti orang tua tak memberikan perhatian pada anaknya. Sebab tampak si anak tak menggandeng tangan orang tuanya, baik ibu maupun ayah. Sehingga kamu menganggapnya bukan keluarga. Apabila kamu memilih gambar berikut maka dirimu termasuk family-oriented, di mana tak ada yang lebih berharga ketimbang keluarga. Kamu percaya jika hubungan yang dibuat atas dasar komitmen dan rasa kepercayaan dapat berlangsung dalam kurun waktu yang lama.

Gambar 3

Gambar psikologi ketiga via Provoke-online.com

Dalam gambar terakhir ini seolah mencerminkan potret keluarga yang bahagia. Orang tua tampak berdekatan satu sama lain, bahkan turut ada anak kecil yang menggenggam tangan sang ayah. Tapi jika kamu memilih potret ini sebagai dugaan jika bukan keluarga maka berarti kamu berasal dari keluarga dengan kondisi yang kurang baik. Kemungkinan kamu memiliki masa kecil yang dipenuhi oleh trauma hingga sulit percaya pada orang lain. Kamu pun termasuk sosok yang mudah gugup serta sulit berinteraksi dengan orang lain.

Apa tebakan di atas sesuai dengan kepribadian kamu Cakap People? Tiap orang pasti akan tumbuh dengan latar belakang keluarga yang berbeda. Sebab beda keluarga maka akan tak serupa pula cara mendidiknya. Jadi, terimalah dirimu apa adanya dan perbaiki yang memang perlu diperbaiki untuk jadi pribadi yang lebih baik ke depannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Ternyata Deretan Drama Korea Ini Diangkat dari Webtoon loh!

Cari Produk Masker yang Bisa Bikin Wajah Kencang? Ini Rekomendasinya!