in

Perkenalkan Prairie Smoke, Tanaman Kuat dengan Bunga Bak Gulali Pink

Tanaman ini memiliki bunga yang lembut layaknya benang-benang tipis yang halus

CakapCakap – Apa Cakap People salah satu penggemar tanaman hias? Bukan rahasia lagi jika tanaman hias merupakan salah satu hobi yang sedang naik daun sejak merebaknya Covid-19 tahun lalu. Banyak orang yang memilih menyibukkan diri dengan menanam tanaman hias di rumah.

Seperti yang kamu ketahui, tanaman hias memiliki berbagai jenis. Ada yang hanya berdaun namun terdapat pula tanaman berbunga yang indah nan cantik. Salah satunya ialah prairie smoke.

Memiliki bunga yang lembut seperti benang. Gambar via pinterest.com

Tanaman berbunga ini memiliki bunga menguncup yang lembut dan indah menyerupai benang-benang tipis halus. Bunga tersebut bak gulali pink yang manis. Tiap batang dapat menghasilkan 3 bonggol bunga.

Jenis tanaman yang termasuk bunga liar di padang rumput ini mempunyai nama lain Purple Avens serta Old Mans Whiskers. Bunga gulali tersebut bisa hidup di tempat yang kering serta beriklim panas. Bahkan ia dapat tumbuh subur di tanah yang dikeringkan dengan baik.

Jika kamu ingin menanam jenis tumbuhan ini, maka tak perlu khawatir terkait cara perawatannya. Pasalnya sangat mudah dan tidak memerlukan banyak perhatian. Tanaman tersebut membutuhkan sinar matahari yang cukup.

Tetapi juga bisa hidup di bawah naungan, namun jika diletakkan di tempat yang terlampau teduh akan menjadikan bunganya berkurang serta kurang maksimal. Prairie smoke juga dapat tumbuh di wilayah kering dengan tanah berbatu yang tak subur.

Usai terbentuk, ia tak memerlukan banyak penyiraman serta relatif tahan kering selama musim panas.

Tahan di kondisi kering. Gambar via pixels.com

Di habitat aslinya, tanaman berbunga ini biasa dijumpai pada tempat dangkal, kering, berkerikil, serta berpasir. Sehingga ia cenderung tak rewel terkait jenis tanah. Selain itu, tanaman ini masih dapat tumbuh dengan baik, entah di tanah liat atau liat sekali pun.

Tanah hanya harus dikeringkan secara baik, sehingga mereka bisa mendapatkan manfaat darinya lantaran diperkaya dengan bahan-bahan organik. Di tanah yang lebih kecil, tanaman tersebut biasanya masih dapat tumbuh secara baik. Hanya saja kemungkinan besar tidak akan tumbuh besar.

Sedangkan untuk kebutuhan air, mereka lebih suka kondisi kering. Bahkan saat musim panas, sangat panas, serta kering. Tumbuhan yang telah dewasa cenderung tahan terhadap kekeringan. Sehingga penting bagi Cakap People guna memastikan tanaman ini tak mempunyai tanah yang basah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Perhatikan, 7 Jenis Buah Ini Tidak Boleh Dikonsumsi Berlebihan saat Diet

Pemilik Restoran di Thailand Frustrasi Dengan Larangan Baru Makan di Tempat; Cegah COVID-19