in

Penyebab Munculnya Komedo Putih di Hidung yang Jarang Diketahui Orang!

CakapCakap – Penampilan merupakan salah satu hal yang wajib diperhatikan. Sebab, melalui penampilan Cakap People bisa jadi lebih percaya diri. Selain itu, penampilan yang baik, rapi dan bugar juga bisa memberikan penilaian positif terhadap kamu. Jadi, jangan pernah ragu untuk memerhatikan penampilan.

Namun, sayangnya tidak semua penampilan bisa diatur dengan kondisi sempurna. Terkadang terdapat beberapa masalah dalam penampilan yang justru membuat seseorang merasa minder. Salah satu masalah tersebut letaknya di area hidung. Bukan terbentur oleh bentuk hidung, merupakan masalah komedo yang melekat di sana. Tak jarang terdapat banyak sekali jenis komedo putih yang menempel di hidung. Lantas, apa sebenarnya penyebab timbulnya komedo putih ini? Berikut daftarnya!

1. Konsumsi jenis makanan berminyak

Makan makanan gorengan via Pantau.com

Kamu salah satu penggemar gorengan? Agaknya kamu perlu mengurangi konsumsi jenis makanan ini. Sebab, jika kamu terlalu sering makan makanan berminyak, maka akan memberikan rangsangan terhadap produksi minyak di wajah. Kandungan minyak berlebih di wajah ini bisa memicu penyebab timbulnya komedo di hidung. Oleh karena itu, kamu lebih disarankan untuk mengonsumsi jenis buah dan sayur dibanding makanan berminyak seperti gorengan.

2. Dampak penggunana make up

Efek pemakaian make up via Womantalk.com

Sebagai seorang wanita, maka make up menjadi salah satu senjata andalan yang harus senantiasa diaplikasikan pada wajah. Namun, ternyata terlalu banyak mengaplikasikan make up malah bisa membuat komedo putih muncul di area hidung lho! Oleh karena itu, gunakan make up sesuai kebutuhan dan jangan berlebihan. Sebab, make up berlebih bisa menimbulkan belenggu pada kebebasan kulit guna bernapas. Hal itulah yang kemudian berdampak pada kemunculan komedo.

3. Pengaruh cuaca yang buruk

Terlalu sering terpapar sinar matahari via K-link.co.id

Terpapar debu serta polusi dalam kurun waktu yang sering juga bisa memicu munculnya komedo. Bahkan, jika wajah kamu terlalu sering terkena sinar matahari pun juga akan menyebabkan tumbuhnya komedo putih di area hidung. Guna mencegahnya, kamu dapat menggunakan produk dengan kandungan SPF. Alhasil kulit dapat dilindungi dari paparan sinar matahari secara langsung.

4. Tak cukup minum air putih

Kurang minum air putih via Matanaga.com

Selain dapat mendetoks tubuh secara alami, air putih juga dapat melancarkan peredaran darah serta menjaga kesehatan kulit kamu. Minumlah air putih yang cukup guna menjadikan tingkat kelembaban kulit stabil.

Itulah beberapa hal yang jarang disadari namun bisa menjadi penyebab munculnya komedo di area hidung. Jika sampai saat ini Cakap People masih melakukan kebiasaan-kebiasaan tersebut maka akan lebih baik untuk mulai menghindarinya. Hal ini agar komedo yang terbentuk pada hidung dapat diminimalisir. Alhasil, penampilan kamu jadi makin kece!

One Comment

Leave a Reply

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Kunci Keberhasilan dari Hubungan LDR, Cari Tahu di Sini!

Wow! Jabatan Menteri di Kabinet Baru Irak Dibuka untuk Umum