in

Pengen Balikan Sama Mantan? Eits, Tunggu Dulu!

Setiap orang pasti memiliki masa lalu, terlepas masa lalu yang menyakitkan atau sebaliknya. Mungkin di antara kita belum ada yang bisa terlepas dari bayang-bayang masa lalu, seperti mantan misalnya. Apakah jauh di dalam lubuk hatimu, kamu memiliki impian untuk bersamanya lagi?

Memang, hubungan cinta tak selalu berjalan mulus seperti yang kita harapkan. Selalu ada batu sandungan yang ada di depan kita, apabila genggaman kita dan pasangan kuat pasti kita tak akan terjatuh. Namun dapat terjadi sebaliknya apabila salah satu dari pasangan memutuskan untuk meninggalkan. Setelah hal itu kamu alami, kamu masih menyimpan rasa untuknya? Bahkan kamu ingin memberinya kesempatan kedua? But, sebelum memberikannya kesempatan kedua, sebaiknya kamu pertimbangkan terlebih dulu hal-hal berikut.

Adanya motivasi yang tumbuh dari dirimu atas nama cinta

perasaan cinta via kitamuda.id

Setelah kamu melalui beberapa malam yang sepi tanpa kehadirannya lagi, tiba-tiba kamu menyadari bahwa masih menyimpan rasa cinta dan ingin kembali padanya. Maka bisa jadi cinta itu yang memotivasimu untuk bersamanya lagi. Namun jika kamu ingin menjalin hubungan bersamanya lagi atas dasar takut kesepian, maka itu bukan cinta. Apabila selama perpisahan yang terjadi antara kamu dan dirinya, ternyata perasaanmu masih sama. Maka tak ada salahnya untuk memberikan ia kesempatan kedua.

Pikirkan dengan bijak, jangan mengambil langkah yang terburu-buru

berpikir bijak untuk balikan via metrotvnews.com

Berpikirlah terlebih dulu sebelum kamu mengambil keputusan. Hindari memutuskan sesuatu saat kamu sedang emosional. Pikirkan tentang apa yang terjadi antara kamu dan mantan pacarmu dulu, apa saja yang sekiranya dapat kalian lakukan untuk memperbaiki hubungan yang dulu. Jika ia datang padamu lagi dengan segala perubahan yang baik, maka buktikan terlebih dulu dan jangan asal menerimanya. Lihatlah apa perilakunya padamu sudah berubah ataukah belum.

Perubahan sikapmu dan mantan pacarmu

perubahan sikap mantan via popular-world.com

Selepas kalian mengakhiri hubungan yang dulu pernah terjadi, bagaimana sikapmu kini? Akankah kamu sudah bisa memperbaiki diri? Serta bagaimana dengannya? Apa ia juga melakukan hal yang sama? Pertanyaan tersebut hanya kamu dan dirinya yang tahu. Jadi, pertimbangkan segala sesuatunya dengan matang sebelum mengambil langkah selanjutnya.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dua Koki India Memasak Tiap Hari untuk 80 Anak Yatim, Alasannya Patut Diacungi Jempol

Bosan Sama Dekorasi Rumah? Yuk, Ikuti Tata Ulang Mudah dan Murah Ini!