Pernah nggak kepikiran kalau pekerjaan yang kita lakukan sekarang akan diambil alih sama robot di masa depan? Mungkin sekarang kamu nggak kepikiran ya hal-hal itu. Tapi kalau ngomongin teknologi hal itu bisa aja lho terjadi. Menurut penulis dari Fast Future Publishing, akan ada beberapa pekerjaan manusia yang bakalan direbut sama robot beberapa tahun ke depan.
Menurut mereka, pada tahun 2020 sampai 2040, AI (Artificial Intelligence), akan menguasai 20%-30% pekerjaan manusia akan diambil alih oleh robot. Kira-kira apa saja ya pekerjaan yang diramalkan akan diambil alih oleh robot di masa depan? Yuk, kita lihat sama-sama.
Customer Service
Pernah denger istilah Chatbots? Chatbots adalah salah satu fitur unik dimana kamu bisa saling bercakap-cakap atau ngobrol dengan robot. Layaknya manusia, Chatbots juga bisa merespon semua perkataan dan pertanyaan yang kamu ucapkan. Tanpa kamu sadari, ini adalah cikal bakal pengganti customer service di masa depan.
AI satu ini punya fungsi dan peranan yang hampir sama dengan custimer service sungguhan. Mereka bisa jawab pertanyaan, ngobrol, dan menyelesaikan masalah kecil. Jika chatbots dikembangkan, maka mereka bisa merebut profesi customer service di masa depan.
Supir
Nggak cuma gadget aja yang terus berkembang, teknologi otomotif juga nggak mau kalan nih. Self-driving merupakan salah satu fitur canggih mobil jaman now. Namun, teknologi ini baru dimiliki oleh beberapa merk mobil aja. Ambil contoh deh seperti Nissan X-Trail yang punya teknologi ProPilot.
Dengan fitur ini mobil akan berjalan sendiri mulai dari setir, gas, kopling, sampai rem mobil akan bergerak secara otomatis. Canggih kan? Walaupun fitur ini bisa berjalan dengan baik, tapi teknologi ini masih dikembangkan.
Asisten Pribadi
Google Assistant, Siri, Cortana, Alexa, dan Bixby adalah beberapa contoh awal mula robot asisten pribadi. Di masa depan nanti, kamu bisa memerintah mereka buat belanja, bersihin rumah, menjaga rumah, dan masih banyak lagi. Memang kelihatan aneh, tapi di masa depan hal ini mungkin aja terjadi.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!