in ,

Pangeran Harry Sebut Pers Berlumuran Darah, Ini Sebabnya

Harry adalah bangsawan Inggris senior pertama yang memberikan kesaksian selama 130 tahun terakhir.

CakapCakapCakap People! Pangeran Harry menuding pers berlumuran darah karena meretas telepon dan kegiatan melanggar hukum lainnya demi membuat berita tentang dirinya. Hal itu dikatakan pewaris tahta Inggris kelima ini saat bersaksi di pengadilan London, Selasa, 6 Juni 2023.

Reuters melaporkan, dia dan lebih dari 100 orang lainnya menggugat Mirror Group Newspaper (MGN), penerbit Daily Mirror, Sunday Mirror dan Sunday People, atas tuduhan pelanggaran meluas antara 1991 dan 2011.

Pangeran Harry menjadi bangsawan senior pertama yang duduk sebagai saksi di pengadilan dalam lebih dari satu abad. Ia tersenyum singkat ketika melewati barisan fotografer dan kru kamera yang menunggu di Gedung Rolls modern di pusat kota London, menjelang pengadilan yang sangat langka itu.

Pangeran Harry Sebut Pers Berlumuran Darah, Ini Sebabnya
Pangeran Harry di Pengadilan Tinggi London mengungkapkan kisah yang membuatnya yakin dirinya telah menjadi korban peretasan tabloid Inggris sejak dahulu. [AFP/Henry Nicholls]

Putra bungsu Raja Charles III ini memasuki kotak saksi untuk menghadapi pemeriksaan silang selama berjam-jam dari Andrew Green, pengacara MGN, atas 33 artikel surat kabar yang menurut Harry didasarkan pada informasi yang dikumpulkan secara tidak sah.

Green memulai dengan secara pribadi meminta maaf kepada Harry atas nama kliennya atas satu kejadian di mana ia mengakui pengumpulan informasi yang melanggar hukum.

“Itu seharusnya tidak pernah terjadi dan tidak akan terjadi lagi,” katanya, dan menambahkan jika pengadilan setuju MGN telah melakukan kesalahan pada kesempatan lain “Anda akan berhak, dan Anda akan menerima permintaan maaf yang lebih luas”.

Harry ditanyai tentang sebuah bagian dalam pernyataan tertulisnya di mana dia merujuk pada perilaku “mengerikan” oleh pers Inggris. “Berapa banyak lagi darah yang akan menodai jari-jari mereka sebelum seseorang dapat menghentikan kegilaan ini?” kata Harry dalam kesaksian tertulisnya.

Ditanya oleh Green apakah dia mengenal jurnalis MGN yang menulis artikel di pusat gugatannya berlumuran darah, Harry menjawab: “Beberapa editor dan jurnalis yang bertanggung jawab menyebabkan banyak rasa sakit, kesal dan dalam beberapa kasus – mungkin secara tidak sengaja – menyebabkan kematian.”

Sang pangeran adalah bangsawan Inggris senior pertama yang memberikan kesaksian selama 130 tahun terakhir.

Klik DI SINI untuk melanjutkan membaca, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

6 Ciri-ciri Fisik Laki-laki yang Memiliki Nafsu Tinggi

6 Ciri-ciri Fisik Laki-laki yang Memiliki Nafsu Tinggi

Resep Bola-bola Singkong Isi Coklat yang Lumer dan Gurih Rasanya!

Resep Bola-bola Singkong Isi Cokelat yang Lumer dan Gurih Rasanya!