CakapCakap – Terkadang kita bisa merasakan perih di mata lantaran ada debu yang masuk. Hal ini memang bisa saja terjadi ya, Cakap People. Apalagi bentuk debu yang begitu kecil dan banyak berhamburan di udara.
Jika memang debu masalahnya, dikucek atau bahkan dibersihkan dengan air maka rasa perih tersebut bisa langsung hilang. Meski demikian, rasa tak nyaman di mata biasanya tetap akan ada beberapa saat setelahnya. Jika partikel sekecil debu saja bisa membuat mata terasa tak nyaman lantas bagaimana jika kemasukan 60 semut? Aneh sekaligus bikin ngeri bukan?
Hal ini terjadi pada Ashwini yang merupakan seorang bocah berusia 11 tahun yang berasal dari India. Bocah ini mendadak menjadi viral lantaran kejadian yang menimpanya. Ia secara tak sadar telah kemasukan semut di bagian mata dan membuatnya kesulitan untuk membuka mata hingga menyebabkan mata yang merah.
Ada banyak spekulasi mengenai hal ini. Bahkan, ada yang menyebutkan jika semut tersebut masuk lewat telinga. Ashwini sendiri tidak menyadari jika ada banyak semut di dalam tubuhnya. Ia mengeluhkan matanya yang begitu sakit dan akhirnya membuat orang tuanya memeriksanya. Orang tua Ashwini sendiri melihat semut kecil ada di mata Ashwini.
Pada awalnya, orang tua dari anak ini tidak terlalu menggubris masalah tersebut. Namun tidak lama kemudian, Ashwini kembali mengeluhkan rasa sakit di bagian matanya. Lantas, mereka menemukan ada banyak semut yang mati di mata hingga memutuskan untuk membawa anaknya ke rumah sakit.
Dokter mengatakan jika serangga tersebut masuk melalui telinga dan menuju ke mata. Dokter kemudian meresepkan obat tetes mata guna mengatasi iritasi. Namun, setiap harinya, masih ada saja semut yang masuk ke sana.
Media setempat bahkan melaporkan jika mata Ashwini kemasukan sekitar 60 semut hanya dalam jangka waktu 10 hari saja. Orang tua Ashwini sendiri merasa takut jika anaknya telah kemasukan roh jahat. Ia bahkan dibawa ke dukun yang mengatakan jika kejadian buruk yang menimpa Ashwini adalah pengaruh dari Naga Dosha atau kutukan ular.
Dari kisah ini patut diambil pelajaran ya, Cakap People. Jika terjadi hal aneh pada kesehatan anggota keluarga maka sudah seharusnya segera periksakan ke dokter.