CakapCakap – Cakap People, perempuan cantik bernama Chintya Candranaya ini pernah menghebohkan publik. Wanita ini gemar memamerkan kesaktiannya lewat kanal YouTube dan media sosial lainnya. Ia sering melakukan aksi ekstrem dengan menendang berbagai benda keras seperti tiang beton hingga tabung gas. Alhasil, wanita asal Lampung itupun mendadak menjadi idola baru.
Namun akhir-akhir ini, namanya menjadi perbincangan hangat. Ada beberapa orang yang jengah melihat aksi Chintya Candranaya. Merekapun berusaha mencari kebenaran tentang kesaktisan yang dipamerkan Chintya Candranaya.
Rupanya fakta memang berkata lain, apa yang dipamerkan Chintya selama ini bisa dibilang merupakan kebohongan. Berbagai hal terbongkar lewat perbincangan Deddy Corbuzier melalui channel Youtube miliknya. Ia membahas hal itu bersama tiga petarung Indonesia Suwardi, Theodorus Ginting, dan Mustadi Anetta.
Lewat podcast akun YouTube miliknya, Deddy mengatakan pernah bertemu Chintya dalam sebuah acara televisi. Mantan suami Kalina Octarany itu dibuat heran dengan aksi Chintya hingga ia melontarkan pertanyaan, apakah itu teknik beladiri atau trik sulap?
Sadar bahwa namanya sedang jadi bahan perbincangan, Chintya tak memberikan klarifikasi apapun. Ia juga tidak menyampaikan permintaan maaf. Yang dilakukan justru seakan-akan berusaha melakukan pembenaran. Ia berusaha meyakinkan bahwa aksi yang dilakukannya adalah nyata.
Ini terlihat dalam unggahan terbarunya melalui media Instagram. Chintya mengunggah aksi live ketika mencoba menghancurkan genting. Video live berdurasi 16 menit tersebut dia post ulang di Instagram.
Namun, melalui video tersebut Chintya justru terlihat tak sesakti di video-video viralnya. Awalnya, dia mencoba hancurkan genting dengan tendangan. Chintya menendang satu genting, genting itupun berhasil hancur.
https://www.instagram.com/tv/CD5E_-PpAwZ/?utm_source=ig_embed
Setelah itu ia melanjutkan aksi berikutnya. Chintya mencoba menghancurkan dua buah genting sekaligus. Genting itu diletakan dengan posisi sejajar. Cakap People, siapa yang menduga bahwa aksinysa kali ini gagal. Hanya satu genting saja yang pecah, bahkan kaki Chintya berdarah.
“Memang seperti ini. Biasanya memang tidak langsung berhasil. Yang di video-video sebelumnya aku post yang berhasil, padahal sebenarnya juga beberapa gagal,” katanya beralasan.
Dilansir dari Viva, padahal dalam unggahan video yang sempat ia posting sebelumnya, Chintya terlihat begitu sakti. Dia dengan mudah mampu menghancurkan tumpukan genting. Tak main-main, hampir 10 genting berhasil ia hansurkan di atas bara api.