in ,

Miris, Kota Wisata Malino di Gowa Tidak Punya TPA

Malino di Kabupaten Gowa terus melejit sebagai Kawasan Wisata unik dan nilainya ‘mahal’ di Indonesia. Apakah kalian pernah melihat keindahan Scottish Highlands? Indah kan? Tapi ternyata Malino juga punya kawasan yang indah seperti itu, namanya Malino Highlands. Di kawasan ini, pengunjung akan mendapati pemandangan yang megah, yakni wisata alam ala dataran tinggi dengan hamparan kebun teh yang indah.

Malino juga menyimpan banyak sekali obyek wisata yang menarik, mulai dari Air Terjun Takapala Green Cafe Pekoe, hingga Hutan Pinus. Semua obyek sangat indah dan membuat para wisatawan betah untuk menikmati kesejukan udaranya, kemolekan penampakannya, hingga suguhan cafe.

Kondisi Tempat Pembuangan Sampah Akhir
tribunnews.com

Mirisnya, hingga Malino terkenal sampai keluar Negeri, di kawasan wisata ini kita belum dapat menemukan TPA (Tempat Pembuangan Akhir) Sampah. Idealnya, setiap daerah memiliki tempat yang dikhususkan untuk menjadi pool sampah. Dengan demikian pengelolaan kebersihan dari seluruh daerah bisa terorganisir dengan baik. Apalagi Malino yang sekarang memiliki jumlah pengunjung dan wisatawan yang tinggi, maka kebersihan kawasan wisata ini juga harus diperhatikan.

Apalagi di Malino ada pasar yang beroperasi tiga kali dalam seminggu. Bisa dipastikan bahwa aktivitas di pasar akan menghasilkan tumpukan sampah yang banyak setiap minggunya. Lalu dimana semua sampah tersebut akan dibuang?

Dengan adanya TPA, maka diharapkan pengelolaan sampah bisa dengan mudah dilakukan. Mulai dari proses pemilahan, daur ulang, hingga penggunaan sampah untuk kompos (jika memungkinkan). Di TPA juga, seharusnya ada proses penimbunan atau juga pemusnahan sampah dengan berbagai teknik. Oleh sebab itu, Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah ini sangat dibutuhkan di kawasan seperti Malino, dan juga kawasan lain yang punya produksi sampah yang tinggi.

Gerbang Masuk Kota Bunga Malino
spidolpelanjut.blogspot.com

Berkaitan dengan problem ini, pemerintah daerah belum memberikan tanggapan yang pasti. Tapi perlu dipastikan bahwa ada anggaran pos Lingkungan Hidup untuk pembentukan TPA, dan juga tatacara pengelolaan sampah yang terkumpul di setiap daerah. Mari kita dukung daerah kita masing-masing menjadi daerah yang terus peduli kebersihan dan juga manajemen pengelolaan sampah yang baik dan tepat.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Malino akan Menjadi Pusat Perayaan HUT Satpol PP Sulsel

Debat Cagub Sulsel, Inilah Jadwal dan Temanya