in ,

Mendadak Otot Jadi Kram? Lakukan 4 Hal Ini Agar Tidak Tambah Parah!

CakapCakap – Umumnya, otot kram sering terjadi pada mereka yang sedang berolahraga. Tetapi tidak hanya olahraga saja yang bisa menimbulkan otot kram. Otot kram dapat disebabkan karena kamu terlalu letih, melakukan latihan salah, menderita dehidrasi, tak melakukan pemanasan di kala olahraga hingga kurangnya cairan elektrolit seperti magnesium serta kalium Cakap People.

Jika sedang menderita otot kram, biasanya orang akan memilih untuk panik dibanding tenang. Padahal, kamu harus menenangkan diri terlebih dahulu. Ada beberapa upaya yang perlu kamu lakukan agar otot kram tak bertambah parah. Apa saja upaya tersebut? Simak daftarnya berikut ini!

1. Pemanasan

Lakukan pemanasan sebelum olahraga via Hellosehat.com

Melakukan gerakan stretching bisa kamu lakukan guna mengembalikan otot kram ke bentuk semula. Mula-mula, regangkan tubuh serta bagian otot yang kram agar mengembalikan otot ke bentuk semula. Mungkin awalnya akan terasa sakit. Tetapi, lama-lama rasa sakit itu akan hilang jika otot sudah kembali ke keadaan normal. Kemungkinan akan tinggal rasa nyeri saja, tetapi itu pun akan berangsur pulih sendiri.

2. Luruskan tubuh

Meluruskan kaki jika terjadi kram otot via Deherba.com

Jika kamu mengalami bagian kaki yang kram, maka langsung luruskan kaki tersebut dengan posisi yang normal. Hindari untuk panik maupun berlaku tegang. Buatlah agar tubuh kamu merasakan rileks. Jika kram otot tak terlampau parah, maka otot tersebut akan kembali sendiri dalam keadaan normal serta bisa sembuh dengan sendirinya.

3. Berendam air hangat

Mandi air hangat agar tubuh rileks via Hellosehat.com

Mandi atau berendam di air hangat juga bisa membantu mengatasi sensasi kram otot. Otot kram bisa disebabkan karena kamu terlampau letih sehingga kehilangan fokus dan konsentrasi di kala beraktivitas. Sehingga tubuh jadi salah gerak dan menyebabkan otot menjadi kram. Oleh karena itu, manfaatkan berendam atau mandi air hangat agar otot bisa kembali pulih. Tubuh dan otot juga jadi lebih rileks dan santai. Agar otot lebih santai, maka pijat area tersebut memakai minyak zaitun yang dipadukan dengan minyak bersensasi hangat seperti kayu putih. Pijat dengan jalan 1 arah ke bawah sesuai dengan urat tubuh.

4. Kompres pakai handuk dingin

Pakai air dingin untuk menyeka otot yang kram via Hellosehat.com

Otot kram memang memiliki sensasi rasa yang cukup menyakitkan. Nah, untuk meredakan rasa nyeri atau sakit tersebut maka kamu dapat memakai handuk dingin guna mengompres di bagian yang kram. Apabila tak ada handuk dingin, maka gantikan dengan sesuatu yang punya rasa dingin serta mudah diperoleh. Tempelkan pada lokasi otot yang kram selang beberapa menit. Lakukan agenda mengompres tersebut dengan meluruskan tubuh kamu sehingga tercipta posisi yang nyaman.

Saat Cakap People mengalami otot kram, maka tanpa disadari otot akan melakukan kontraksi sendiri. Umumnya, akan ada benjolan cukup keras pada titik nyeri. Itulah bagian otot yang sedang mengalami kontraksi. Apabila kamu mengalami kram otot yang cukup parah maka jangan lanjutkan aktivitas apapun. Tunggu sampai benar-benar pulih baru lanjutkan aktivitas seperti biasa. Sebab, jika kamu lanjutkan aktivitas tersebut maka dapat membuat otot mengalami cidera.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Olahraga Ringan 10 Menit Ternyata Bisa Tingkatkan Fungsi Otak

Penting! Cara Naikkan Follower dan Like di Instagram dengan Hashtag