Pulau Jampea atau biasa dikenal dengan Tanah Jampea adalah salah stu pulau yang berada di bagian selatan Pulau Selayar. Tepatnya ada di antara pulau Kalao dan Pulau Kayuadi dimana terdapat 2 kecamatan dalam pulau ini yaitu kecamatan Pasimangsunggu dan kecamatan pasimasunggu timur.
Selain itu, pulau ini memiliki 10 desa diantaranya adalah desa bontobaru, esa bontobulaeng, desa bontomalling, desa tanamalala, desa masungke, desa lembang baji, desa kembang ragi, desa Labuang Pamajang, desa Maminasa, dan desa Bontosaile. Pulau Jampea juga merupakan pulau tersebesar kedua setelah pulau selayar yang ada di kepulauan selayar, dan merupakan satu satunya pengahasil beras di kabupaten kepulauan selayar. Wisata Pulau Jampea terletak di Kabupaten Kepulauan Selayar, Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia.
Pulau Jampea juga populer dengan sebutan Benteng Jampea, ini dikarenakan pulau ini memiliki keindahan alam baik alam bawah laut dan juga kekayaan alam di darat. Satu dari beberapa hal yang menarik dari pulau Jampea ini adalah Pulau ini memiliki pelabuhan yang merupakan salah satu pelabuhan terpanjang di Sulawesi Selatan.
Untuk bisa sampai ke pulau Jampea, kamu membutuhkan kapal feri dari pelabuhan Pattumbukang. Pelabuhan ini terletak di desa Lantibongan di mana kamu akan melakukan perjalanan ke pelabuhan Jampea yang berada di desa kembang Ragi yang jarak tempuhnya kurang lebih 4-5 jam, kemudian kamu akan ke Kota Benteng yang menggunakan jalur darat dengan waktu tempuh 1-2 jam.
Kalau kamu khawatir kalau di pulau ini kamu akan sendirian. No Worries! Karena di pulau yang satu ini sudah banyak penduduk yang bermukim. Dari itu, banyak akomodasi penginapan yang bisa kamu dapatkan di tempat ini.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!