Menjaga wajah tetap awet muda via Silahkan Share.
in ,

Mau Tetap Awet Muda? Awali dengan Konsumsi Makanan Ini

Siapa sih yang tak ingin awet muda? Pasti setiap orang menginginkannya! Memiliki tubuh yang awet muda tentu memiliki dampak yang cukup baik. Lalu bagaimana caranya ya Sobat Millennials Cakapcakap? Dengan mencukupi kebutuhan kolagen pada tubuh. Sebab kolagen dapat menurunkan risiko beberapa penyakit seperti penyakit tulang, menghilangkan keriput sehingga senantiasa awet muda serta dapat membuat jaringan sendi menjadi lebih kuat.

Oleh karena itu, jika kamu ingin awet muda maka konsumsilah beberapa bahan makanan yang dapat memicu produksi kolagen. Apa saja nih? Yuk, simak ya.

Tomat

Tomat via Agrowindo.

Gemar mengkonsumsi tomat? Maka Sobat Millennials Cakapcakap akan mendapatkan dampak baiknya! Sayuran dengan warna merah ini dipercaya dapat membuat produksi kolagen dalam tubuh mengalami peningkatan, selain itu dengan mengkonsumsi jenis sayuran ini juga dapat menangkal kerusakan pada kulit yang dipicu oleh sinar UV serta polusi.

Tomat juga dapat dikonsumsi dengan cara yang bervariasi, seperti dijadikan jus atau dimakan langsung dalam keadaan yang mentah. Konsumsi makanan ini juga dapat membuat lycopene dalam tubuh terjaga, sehingga kamu dapat awet muda.

Salmon

Daging ikan salmon via Recipetineats.

Salmon merupakan salah satu jenis ikan yang sudah tak diragukan lagi manfaatnya bagi kesehatan tubuh. Pasalnya salmon memiliki lemak baik yang baik bagi kesehatan jantung. Tak hanya sampai di situ saja manfaatnya. Salmon memiliki kandungan lemak omega-3 yang mana dapat menjadi musuh bagi peradangan serta memberikan pencegahan terhadap kerusakan kolagen yang diakibatkan oleh faktor lingkungan.

Nah, apabila kamu sering beraktivitas outdoor maka konsumsi salmon cukup dianjurkan, terlebih jika kamu sering terpapar oleh sinar matahari. Maka konsumsi salmon paling tidak satu minggu sekali untuk mencegah kerusakan kolagen.

Paprika Merah

Paprika merah via Puriegarden.

Sayuran yang rasanya mirip dengan cabai ini ternyata merupakan salah satu jenis makanan terbaik yang bisa membuat kamu jadi awet muda. Sebab di dalamnya tersedia vitamin C yang dapat menstimulus produksi kolagen pada tubuh kamu. Kamu pun dapat mengkonsumsi paprika merah ini dengan dijadikan beragam olahan, mulai dari salad, dikonsumsi secara mentah atau dijadikan sebagai menu pizza vegetarian.

Kalkun

Daging kalkun via Okezone.

Hewan unggas yang satu ini memiliki ukuran yang cukup besar. Kalkun memiliki kandungan protein esensial yang dipercaya dapat membuat produksi kolagen menjadi lebih optimal. Selain itu, daging kalkun juga mempunyai kandungan lain seperti, lisin, prolin serta glisin.

Kandungan lisin pada ayam kalkun-lah yang dapat membantu proses sintensi kolagen yang berkualitas baik. Kamu dapat menyantap ayam kalkun dua kali dalam seminggu. Untuk membuatnya semakin optimal, kamu dapat mengkolaborasikannya dengan tomat dan paprika merah. [ED/RM]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

5 Penyakit Ini Bisa Dideteksi dari Aroma Tubuh Kamu Lho!

Ini Dia Penyebab Diet Maksimal Tapi Berat Badan Belum Ideal