in

Masih Jomblo? Mandi di Air Terjun Ini Dipercaya Cepat Mendatangkan Jodohmu

Indonesia memang tidak pernah kehabisan tempat untuk dikunjungi dalam hal berwisata, terutama alamnya yang indah. Nah beruntunglah Sobat Millennials Cakapcakap yang tinggal di Indonesia karena karunia alam yang begitu lengkap dari laut sampai gunung semuanya berpotensi untuk menjadi objek wisata. Wah, gimana kita tidak tergoda untuk bertualang ya, Sob?

Uniknya hampir semua tempat wisata di Indonesia mempunyai cerita atau legenda yang bisa buat kita takjub atau tertarik mendatanginya. Seperti yang akan Cakapcakap ulas satu ini lho. Destinasi wisata yang akan diulas kali ini adalah air terjun yang berlokasi di Malino, salah satu kota kecil yang berada di kabupaten Gowa sekitar empat jam dari Makassar, Ibukota Sulawesi Selatan.

Berkunjung ke Malino berarti kamu harus siap-siap disuguhi oeh suasana udara yang sejuk dan rimbun pepohonan khas hutan pinus juga perkebunan. Tidak cuma alamnya yang memanjakan mata tapi juga hasil perkebunannya yang melimpah menjadi daya tariknya. Hampir semua tumbuhan bisa disemai di Malino. Buah dan sayur dengan harga murah bisa kamu temui di sini, mau petik sendiri dari kebunnya juga bisa lho Sobat Millennials Cakapcakap.

Air Terjun Ketemu Jodo, salah satu wisata alam di Malino, foto by Cakapcakap.

Cakapcakap berkunjung ke wisata alam yang bernama Air Terjun Ketemu Jodo. Ya, Ketemu Jodo, pemberian namanya diberikan berdasarakan kepercayaan masyarakat setempat yang mengatakan siapa saja yang mandi di kolam air terjun dan membasuh wajah di curug akan cepat bertemu jodoh dan menikah. Wah, yang jomblo bisa datang ke sini nih, hehehehe.

Untuk mencapai lokasi ini bisa ditempuh dengan sepeda motor ataupun mobil. Di sana ada tempat parkir yang disedikan oleh warga sekitar dengan tarif 5000 rupiah untuk mobil dan 2000 rupiah untuk motor. Sedangkan tarif masuk ke lokasi dikenakan 3000 rupiah per orang, cukup terjangkau bukan? Lalu sedikit berjalan menuju air terjun. Setiba di sana suasana sejuk yang diciptakan oleh air terjun yang bebas mengalir akan sangat terasa dan bawaannya ingin cepat-cepat nyebur hehehe. Mengenai kepercayaan tentang jodoh, Cakapcakap menyempatkan bertanya kepada pemgunjung dan penjaga lokasi wisata ini.

“Percaya tidak percaya tapi ini terjadi kepada saya, selang berkunjung dan mandi di sini, kurang lebih setahun saya pun menikah. Dan ini juga kejadian dengan teman-teman lainnya yang sama-sama berkunjung,” ungkap Asmi salah satu pengunjung yang datang untuk bersantai. Untuk lebih jelasnya Cakapcakap menanyakan kepercayaan tersebut kepada warga lokal yang menjadi penjaga untuk air terjun Ketemu Jodo ini. Mereka mengatakan tidak cuma mandi tapi harus membasuh wajah dan meminum air dari curug di samping air terjun. Tapi ini hanya sebagai bentuk ikhtiar saja kata mereka, karena jodoh dan rejeki semua sudah diatur oleh Tuhan.

Curug atau pancuran tepat di sebelah Air Terjun Ketemu Jodo ini dipercaya masyarakat setempat bisa memperlancar terwujudnya keinginan, foto by Cakapcakap.

Penasaran dengan curug atau pancurannya Cakapcakap pun ke sana dan iseng mencicipi jernihnya air yang kata penjaganya bisa mengalahkan air minum kemasan yang juara itu. Dan ternyata airnya memang terasa segar, tidak berbau dan terasa ringan di tenggorokan. Gak cuma itu, lokasi air terjun ini juga cocok menjadi latar bagi mereka yang suka berfoto.

Keindahan alam di sekitar kolam Air Terjun Takkapala, foto by Cakapcakap.

Masih belum puas untuk mandi dan berfoto di Air Terjun Ketemu Jodo, Sobat Millennials Cakapcakap juga bisa mampir ke salah satu lokasi lainnya berdekatan yaitu Air Terjun Takkapala. Tidak jauh berbeda dengan Air Terjun Ketemu Jodo, di sini kamu akan disajikan keindahan alam yang akan membuat tidak tahan untuk mengabadikan gambar. Di lokasi ini hanya akan dibebankan biaya parkir dengan harga seperti lokasi sebelumnya. Bagaimana, tertarik untuk mengunjungi objek wisata ini? Siapa tahu ketemu jodohnya di sana, hehehehe.

One Comment

Leave a Reply

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Dekati Calon Mertua yang Kaku dengan 4 Cara Ampuh Ini

Heboh! Penemuan Tas Hitam Diduga Bom Gegerkan Warga Gorontalo