Fitur Airplane Mode di sebuah smartphone adalah menu wajib yang disematkan produsen untuk memberikan pengamanan dan kenyamanan penggunanya saat melakukan penerbangan. Kita tahu bahwa saat terbang dengan pesawat, pihak maskapai melarang smartphone terkoneksi dengan data internet. Untuk itulah dibuat fitur ini demi kenyamanan bersama. Tapi ternyata ada fungsi lain yang bisa didapatkan dari fitur Airplane mode ini dan sangat berguna selama penggunaan sehari-hari. Yuk cari tahu!
1. Mempercepat pengisian baterai
Kamu tentu pernah mematikan smartphone dan saat mengisi daya biar cepet penuh. Mengaktifkan mode pesawat juga kondisinya sama dengan mematikan smartphone karena mengurangi penggunaan baterai yang telah terisi untuk menjalankan data dan menerima notifikasi. Dengan fitur mode pesawat, semua koneksi wi-fi, telepon, GPS, dan lainnya akan dimatikan dan baterai akan lebih cepat penuh karena dalam keadaan yang bersamaan nggak ada baterai yang keluar.
2. Memperkuat sinyal
Saat sinyal internet di smartphone-mu turun, kamu bisa mengaktifkan mode pesawat ini. Tujuannya agar saat dinonaktifkan kembali maka smartphone secara cerdas akan memulai mencari jaringan dari awal. Ini sama seperti kamu mematikan smartphone dan menghidupkannya kembali.
3. Menghindari gangguan
Dengan mengaktifkan mode pesawat, maka koneksi internet dan telepon akan ditahan. Ini akan menghentikan notifikasi dari aplikasi chat dan sosial media di smartphone mu sehingga kamu lebih nyaman dan terkonsentrasi. Ini akan sangat berguna saat kamu sedang kuliah, rapat penting, atau saat tidur sekalipun. Saat semua urusan selesai, kamu bisa menonaktikan mode pesawat, dan membiarkan arus data dan telepon kembali aktif.
4. Penghemat baterai
Tahu nggak kalo saat melakukan pengisian baterai, akan ada daya baterai yang keluar juga untuk mencari koneksi internet dan yang lainnya. Dengan mengaktifkan mode pesawat ini, smartphone nggak akan mengeluarkan daya untuk mencari sinyal dan menampilkannya. Alhasil baterai akan lebih hemat dan smartphone akan menyala lebih lama saat kamu merasa kapasitas baterainya akan segera habis.
5. Meningkatkan kinerja
Biasanya smartphone akan mengalami kinerja yang berat karena dalam waktu yang bersamaan harus mengakomodir lalu lintas data dan memasukkannya ke dalam setiap aplikasi yang butuh koneks internet. Dengan mengaktifkan mode pesawat ini, lalu lintas data akan dimatikan sehingga memberi waktu smartphone untuk bernapas sejenak untuk kemudian mulai lalu lintas data saat diaktifkan kembali.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!
One Comment
One Ping
Pingback:Kegunaan Tombol Power pada Gadget yang Jarang Diketahui | Cakap Cakap