CakapCakap – Tak terasa sebentar lagi Ramadhan akan berpisah dengan kita dan kini waktunya Cakap People bersiap untuk menyambut Hari Kemenangan. Lantas, apakah kamu memiliki tradisi yang khusus saat momen Lebaran? Biasanya ketika Hari Kemenangan ini tiba maka akan ada sajian kuliner yang pasti tersedia.
Ada yang satu? Salah satunya ialah ketupat. Umumnya ketupat akan dihidangkan bersama pasangannya, yang mana beda orang akan tak serupa pula seleranya. Nah, ini loh beberapa makanan yang merupakan pasangan dari ketupat. Wajib ada ya di meja suguhan kamu!
1. Gulai nangka
Apabila kamu sering berkunjung ke restoran Padang, maka akan tidak asing dengan menu yang satu ini. Buah nangka yang memiliki cita rasa manis memang akan sangat nikmat jika dikonsumsi begitu saja. Tetapi ternyata selain dijadikan buah, nangka juga dapat diolah jadi sayur pasangan ketupat loh! Gulai nangka akan dikombinasikan bersama kol dan kacang panjang. Tak lupa dimasak memakai kuah santan dan rempah pendukung lain. Nangka yang digunakan bukan yang masak ya, melainkan nangka muda.
2. Rendang daging
Pencinta rendang mana suaranya? Agaknya Lebaran tak akan lengkap tanpa kehadiran rendang. Sebenarnya rendang tidak hanya bisa dibuat dari daging sapi saja. Melainkan dari daging ayam pun bisa. Bumbu yang digunakan pun juga sama. Hanya saja ketika kamu memakai daging sapi maka proses memasaknya terbilang lama. Namun akan setimpal dengan sensasi rasa yang dihasilkan, yakni gurih berpadu dengan lezat.
3. Gulai kambing
Ada gulai nangka maka ada pula gulai kambing. Mana yang lebih jadi favorit kamu? Gulai kambing juga bisa dihidangkan bersama dengan ketupat. Cita rasa yang dihasilkan dari jenis gulai berikut sangat menggugah selera. Terlebih ia punya cita rasa gurih lantaran dipenuhi oleh rempah-rempah yang berlimpah. Apabila tak ingin memakai daging kambing maka kamu bisa menggantinya dengan daging ayam, sapi hingga domba. Memasak gulai bisa lebih mudah dengan hadirnya bumbu gulai yang telah diracik. Kamu dapat membelinya di pasar tradisional ataupun minimarket.
Nah, itulah beberapa menu kuliner Lebaran yang paling cocok disajikan bersama ketupat. Kira-kira mana yang paling kamu sukai?