in ,

Festival Olahraga di Soppeng Dijuarai Kontingen Maros

Tahun ini, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulawesi Selatan menggelar Festival Olahraga Tradisional di Soppeng. Kegiatan tahunan ini telah dilaksanakan pada 29 dan 30 Juni 2018 lalu. Festival ini digelar untuk menggali lebih dalam lagi potensi tradisi asli Sulawesi Selatan, yang ditunjukkan melalui olahraga tradisional. Kemungkinan anak di era sekarang semakin tidak mengenal olahraga tradisional dari daerahnya, termasuk juga dari Sulawesi Selatan. Festival ini juga bertujuan untuk mengambil kontingen terbaik dari provinsi yang akan dikirim ke Jambi dalam festival yang sama tingkat Nasional.

Tim Kab Maros yang juara dalam Festival Olahraga Tradisonal via https://www.google.co.id/url?sa=i&rct=j&q=&esrc=s&source=images&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwjwoOHp_IvcAhVMs48KHYaUB4QQjRx6BAgBEAU&url=http%3A%2F%2Fwww.anakajinews.com%2F2018%2F06%2Fmaros-juara-festival-olahraga.html&psig=AOvVaw0DibezO_9aEMhfsColgDBc&ust=1531017982058996

Dalam kegiatan ini, olahraga tradisional dari Kabupaten Maros, Pasodo’ Tompong-Tompong keluar sebagai juara utama. Pasodo’ Tompong-Tompong adalah olahraga tradisional yang banyak dimainkan oleh orang-orang pesisir pantai. Olahraga yang menyerupai permainan bola basket ini akan menggunakan alat utama beruoa Pa’sodo, yaitu jala. Dalam memainkannya, pemain akan menggunakan Pa’soso untuk memasukkan bola takraw ke dalam keranjang yang terbuat dari anyaman bambu.

Pasodo’ Tompong-Tompong asal Maros ini keluar sebagai juara karena memenuhi kriteria penilaian, yaitu sebagai olahraga yang menarik, interaktif, dan memuat ciri khas adat atau budaya lokal. Di urutan kedua, perwakilan Sidrap menapilak olahraga tradisional Pa’Dakkala (membajak sawah) yang khas dari daerah Rappang. Sementara itu di urutan ketiga, ada permainan anak-anak A’Bungkeng yang berasal dari Bantaeng.

Pasodo’ Tompong-Tompong via https://www.google.co.id/url?sa=i&rct=j&q=&esrc=s&source=images&cd=&cad=rja&uact=8&ved=2ahUKEwj34vzJ_IvcAhUJpY8KHUMfBS4QjRx6BAgBEAU&url=http%3A%2F%2Fmakassar.tribunnews.com%2F2018%2F07%2F02%2Fmaros-juara-festival-olahraga-tradisional-di-soppeng&psig=AOvVaw0DibezO_9aEMhfsColgDBc&ust=1531017982058996

Festival ini disebutkan sangat efektif untuk menggali potensi tradisi yang selama ini dilupakan. Selain kita bisa mengenal permainan dan olahraga tradisional, kita juga bisa mempromosikan permainan tersebut sebagai obyek wisatawan. Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan yang berasal dari Maros diharapkan bisa berlaga di kejuaraan yang dilaksanakan di Jambi bulan Juli ini. Selain untuk mempromosikan potensi wisata di Maros dan Sulawesi Selatan, perwakilan Sulsel diharapkan mendapatkan posisi juara di kompetisi tersebut.

Nah, buat kalian para millenials, coba sebutkan olahraga atau permainan tradisional dari daerah kalian masing-masing!

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

5 Aplikasi Edit Foto Ini Bisa Buat Fotomu Membahana

Ngantuk Tapi Susah Tidur? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya!