in ,

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Kalah 1-5 Lawan Irak, Ini Kata Shin Tae Yong

Ini menjadi kekalahan pertama Shin sejak Indonesia kalah 0-2 dari Argentina di laga uji tanding tengah tahun ini.

CakapCakapCakap People! Lama tak menderita kekalahan bersama Timnas Indonesia di laga kompetitif, Shin Tae Yong kembali merasakan hasil negatif kala menangani skuad Garuda pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia ambruk di Irak. Bermain di Stadion Internasional Basra, anak asuh Shin kalah telak 1-5 dari tuan rumah.

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Kalah 1-5 Lawan Irak, Ini Kata Shin Tae Yong
Shin Tae Yong kembali menelan kekalahan saat menangani Timnas Indonesia. (Dok. PSSI)

Ini menjadi kekalahan pertama Shin sejak Indonesia kalah 0-2 dari Argentina di laga uji tanding tengah tahun ini. Sementara kali terakhir Timnas Indonesia kalah di ajang kompetitif adalah saat takluk 0-2 dari Vietnam pada semifinal Piala AFF.

Usai laga melawan Irak, Shin mengomentari kekalahan mencolok yang dialami Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan.

“Saya rasa ini adalah kekalahan besar dan saya ucapkan selamat kepada Irak yang bermain bagus. Kami akan mencoba bermain lebih baik pada pertandingan kandang nanti,” kata Shin dalam konferensi pers.

Timnas Indonesia dibobol Bashar Resan pada menit ke-19 dan gol bunuh diri Jordi Amat pada menit ke-35 membuat Tim Merah Putih tertinggal 0-2. Gol Shayne Pattinama pada masa injury time babak pertama sempat memunculkan asa, namun Irak kemudian mencetak tiga gol pada babak kedua melalui Osamah Jabbar, Youssef Amyn, dan Ali Ibrahim.

Ketika ditanya mengenai kekalahan mencolok setelah hanya tertinggal dengan selisih satu gol hingga turun minum, Shin hanya menjawab singkat.

“Irak bermain dengan bagus,” ucap Shin.

Kalah dari Irak tak membuat mimpi Indonesia ke Piala Dunia 2026 pudar karena masih ada lima pertandingan lagi yang akan dihadapi. Yang terdekat adalah laga tandang di Filipina pada Selasa 21 November 2023.

Filipina menelan kekalahan 0-2 dari Vietnam dalam laga yang digelar di Manila, Kamis 16 November 2023 petang.

Sementara Irak akan bertandang ke Vietnam pada Selasa 21 November 2023.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Timnas Indonesia U-17 Masih Berpeluang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 Meski Kalah dari Maroko, Ini Syaratnya!

Timnas Indonesia U-17 Masih Berpeluang Lolos ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023 Meski Kalah dari Maroko, Ini Syaratnya!

4 Fakta Kekalahan Telak Timnas Indonesia dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026

4 Fakta Kekalahan Telak Timnas Indonesia dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026