CakapCakap – Startup layanan jasa transportasi online, Grab kini sudah jadi salah satu perusahaan terkemuka tidak hanya di negara asalnya, Malaysia, tetapi juga di Indonesia. Cakap People sendiri pun tentu juga sangat sering menggunakan layanan dari Grab; tak hanya ojek online dan taksi online tetapi juga pemesanan makanan, pengiriman barang, dan lainnya. Seiring dengan itu, pihak Grab pun berusaha untuk terus meningkatkan layanannya, termasyuk dengan membina para mitra driver.
Dalam upaya tersebut, kini Grab pun sudah memiliki program pelatihan GrabAcademy, dan baru saja meresmikan Grab Excellent Center (GEC) berupa bangunan seluas 1.290 m2 ini berlokasi di Cilandak, Jakarta Selatan, seperti dilaporkan oleh laman Inet.Detik.com. Fasilitas training center ini merupakan investasi Grab untuk menyiapkan sumber daya manusia terbaik. GEC juga diharapkan dapat menjadi rumah kedua bagi para mitra GrabCar dengan fungsi sebagai tempat untuk mempelajari ketrampilan baru, hingga berkonsultasi dengan perwakilan Grab tentang penghasilan dan kesejahteraan mereka.
Menurut Presiden Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata, bangunan GEC ini merupakan yang pertama di Indonesia. “Rencananya juga kita akan kembangkan di kota lain,” ungkapnya. Pusat pelatihan ini setidaknya akan fokus pada beberapa hal. Di antaranya keamanan, karena sangat penting dalam layanan transportasi, dan service excellent untuk memberikan layanan terbaik bagi para penumpang.
GEC sendiri memiliki 7 kelas pelatihan, 1 ruang serbaguna, klinik, zona e-learning, hingga simulasi berkendara menggunakan mobil dan teknologi virtual. Head of Driver Community Management Grab Indonesia, Bobby Silalahi mengatakan satu kelas dalam GEC akan diisi tak lebih dari 30 orang. Kelas akan dibuka pada hari Senin hingga Jumat, dan tersedia untuk beberapa pilihan waktunya. Targetnya, hingga akhir tahun 2019, GEC bisa menampung 10 ribu mitra driver yang ingin belajar.
“Kapasitas di kelas, kita menargetkan 25-30 orang. Kita adakan kelas Senin-Jumat. Kenapa tidak weekend, karena biasanya saat itu untuk mencari pendapatan yang lebih banyak. Jadi driver bebas memilih dan menentukan sendiri akan ikut di jam dan kelas yang mana,” ujar Bobby. Keren ya, Cakap People!