CakapCakap – Indonesia sudah sejak lama dikenal memiliki banyak destinasi wisata andalan dengan keindahan alam yang sangat mempesona dan memukau. Makanya, tidak heran jika turis-turis asing pun terus berdatangan setiap tahun ke berbagai daerah di Tanah Air, seperti yang Cakap People lihat selama ini. Namun, terkadang memang masih ada saja orang-orang di luar negeri yang ragu untuk berkunjung ke Indonesia. Keraguan itu mungkin terkait dengan ketersediaan sarana atau keamanan.
Nah, baru-baru ini Indonesia dinobatkan sebagai salah satu dari 10 negara terbaik untuk dikunjungi para wisatawan pada tahun 2019, yang tentu saja sekaligus bisa menghapus keraguan orang-orang untuk berlibur di Tanah Air. Seperti dilansir oleh laman Detik.com, situs pariwisata terbesar di dunia, Lonely Planet memberikan penghargaan kepada Indonesia sebagai ‘Top 10 Countries Best in Travel 2019’ dalam ajang World Travel Market (WTM) 2018 di London, Inggris, pada 5-7 November 2018.
Penghargaan itu diserahkan oleh Director Client Solution Lonely Planet, Ali Teeman, dan diterima langsung oleh Menteri Pariwisata Indonesia Arief Yahya. “Lebih dari 17 ribu pulau yang terdiri dari budaya, kuliner dan agama yang membentang antar pulau, menawarkan segudang pengalaman,” tulis Lonely Planet memuji wisata Indonesia yang membentang dari Sabang sampai Merauke. Dalam daftar itu, Indonesia sendiri ada di posisi ketujuh, setelah Sri Lanka, Jerman, Zimbabwe, Panama, Kyrgystan, dan Yordania. Kemudian, diikuti pula oleh Belarusia, Sao Tome and Principe, dan Belize.
Menteri Pariwisata pun mengaku bangga atas penghargaan ini, yang disebutnya sebagai pengakuan dunia atas semakin melesatnya pariwisata Indonesia. “Jelas jadi kebangaan bagi Indonesia. Karena masuk dalam jajaran terbaik dunia untuk dikunjungi. Dampaknya bisa sangat baik untuk pariwisata Indonesia,” ungkap Arief seperti dikutip dari laman Liputan6.com. Referensi dari Lonely Planet ini memang tak main-main. Pasalnya Lonely Planet merupakan panduan bagi wisatawan mancanegara.
Daftar 10 negara terbaik untuk dikunjungi tahun 2019 yang direkomendasikan Lonely Planet itu pun diterbitkan dalam buku, di mana cover-nya bergambar Pura Ulun Danu, Bali. Keren ya, Cakap People!