CakapCakap – Layanan ride hailing atau transportasi online Grab terus mengembangkan layanannya sebagai everyday super app. Mereka terus ebrusaha menyediakan layanan dengan menggunakan pendekatan hyperlocal atau sesuai kebutuhan masyarakat sehari-hari, di mana Cakap People pun tentu sudah banyak yang memanfaatkan layanan dari Grab. Yang terbaru, Grab bekerjasama dengan Sinar Mas Land di area BSD City meluncurkan proyek uji coba solusi mobilitas inovatif, GrabWheels.
Layanan otoped listrik ramah lingkungan ini bisa digunakan di beberapa lokasi di BSD City hingga pertengahan tahun 2019. “Menjawab kebutuhan masyarakat akan transportasi praktis, GrabWheels bisa menjadi solusi mobilitas inovatif yang mudah digunakan dan ramah lingkungan serta memberi pengalaman baru bagi masyarakat yang tinggal di area smart city seperti BSD city,” ungkap Executive Director Grab Indonesia, Ongki Kurniawan belum lama ini, seperti dilaporkan CNBCIndonesia.com.
Selama masa uji coba, pengguna bisa menikmati layanan dengan mengunduh aplikasi GrabWheels beta di perangkat iOS dan Android. Adapun inovasi di bidang teknologi transportasi ini merupakan awal riset bersama yang dilakukan Sinar Mas Land dan Grab dalam mengintegrasikan transportasi publik. Sebelumnya Grab juga telah meluncurkan GrabWheels di Singapura sejak tahun 2018 lalu. Layanan ini diluncurkan untuk menggantikan penyewaan sepeda GrabCycle yang telah dihentikan.
“GrabWheels ini sendiri tentunya salah satu moda transportasi yang cukup unik. Jadi tepat sekali digunakan untuk transportasi jarak pendek. Jadi sekitar 3-5 km nggak perlu jauh-jauh. Intinya sangat menarik untuk dicoba di Indonesia,” kata Ongki lagi menambahkan, seperti dimuat dalam laman Inet.Detik.com. Saat ini, sementara memang masih hanya tersedia 50 unit otoped. Namun meski begitu, ke depannya bisa saja akan ditambah seiring banyaknya permintaan kebutuhan. Bahkan, Grab tak menutup kemungkinan akan membuka area parkir di beberapa tempat wisata di Jakarta.
Menurut Grab, layanan otoped listrik yang sudah beroperasi sejak Senin, tanggal 6 Mei 2019 ini disambut antusias oleh masyarakat sekitar. Bahkan, permintaan akan tambahan titik parkir area GrabWheels sudah cukup banyak. GrabWheels akan disediakan secara gratis di 5 titik kawasan BSD City hingga bulan Juni 2019 nanti. Cakap People harus mencobanya juga nih!
One Comment
Leave a ReplyOne Ping
Pingback:Indahnya Misool Raja Ampat yang Akhirnya Tersupply Listrik PLN - CakapCakap