in

Keren! Gojek Semakin Manjakan Konsumen dan Mitra dengan Fitur Baru pada 3 Platform

Terus kembangkan teknologi pada plafform pengguna, mitra driver dan mitra merchant

CakapCakap – Perusahaan penyedia layanan jasa transportasi online karya anak bangsa, Gojek terus mengembangkan layanannya demi memberikan pengalaman terbaik bagi semua pengguna. Cakap People tentu juga sudah mengetahui bahwa Gojek baru saja menghadirkan logo baru bernama Solv dengan slogan anyar ‘Pasti Ada Jalan’. Startup besutan Nadiem Makarim itu pun terus menghadirkan fitur baru pada tiga platform andalannya untuk pengguna, serta mitra driver dan mitra merchant.

Dengan semangat logo baru bernama Solv, Gojek hadir dengan fitur-fitur baru pada 3 platfrom andalannya. Via medcom.id

“Logo baru Gojek mewakili proses evolusi dan semangat Gojek bersama seluruh mitra kami sebagai karya anak bangsa. Ini merepresentasikan semangat kami untuk terus bertumbuh bersama mitra untuk memajukan Indonesia,” ungkap VP Corporate Affairs Gojek, Michael Say, seperti dimuat pada laman Inet.Detik.com. Sebagai superapp pilihan utama warga Indonesia, Gojek hadir memberi solusi bagi semua orang untuk hidup lebih baik. Begitu pula dengan platform mitra driver dan merchant.

Superapp mitra driver dilengkapi dengan berbagai fitur baru, seperti fitur pengingat istirahat, tombol darurat yang dilengkapi dengan Tim Unit Reaksi Cepat (URC), fitur pengingat kesehatan, navigasi perjalanan, dan fitur Gojek Swadaya. Untuk memudahkan mitra driver, Gojek juga memberikan fitur e-queue bernama ‘Ketemu DSU (Driver Service Unit)’. Fitur itu diberikan agar mitra bisa mendapat antrian lebih dulu sebelum ke kantor operasional. Dengan adanya fitur ini, mitra driver dipermudah untuk melakukan kunjungan sekaligus dapat mengurangi waktu tunggunya di kantor operasional.

Gojek terus mengembangkan inovasi dengan fitur-fitur terbaru, termasuk pada platform mitra driver. Via katadata.co.id

Ditambahkan Michael, Gojek juga berevolusi dari aplikasi mencari order jadi aplikasi yang memberi akses pada berbagai produk finansial, serta fitur keselamatan dan keamanan. “Gojek berkembang jadi platform teknologi terdepan di Indonesia hingga melangkah ke Asia Tenggara, karena dukungan mitra driver kami. Maka dari itu, kami terus berinovasi untuk mempermudah keseharian mitra driver agar lebih nyaman dalam bekerja. Kami berharap dengan adanya superapp khusus driver, akan dapat membantu meningkatkan efektivitas, keselamatan dan kesejahteraan para mitra driver,” jelasnya.

Dengan perkembangan Gojek dan inovasi-inovasinya, mitra driver bisa terus menemukan peluang baru dalam mencari nafkah dengan waktu bekerja lebih fleksibel. “Mitra driver adalah penggerak pertumbuhan ekonomi digital Indonesia. Mereka berani berkembang mengikuti kemajuan teknologi, sehingga bisa diandalkan semua lapisan masyarakat kapan pun dan di mana pun,” pungkas Michael. Wah, keren ya, Cakap People!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Hujan dan Mendung Warnai Langit Makkah Hari Ini

Tak Disangka, Ternyata Kebiasaan Tidur Ini Berdampak Pada Kesuburan!