Kopi adalah salah satu minuman yang cukup banyak memiliki penggemar. Bahkan saking gemarnya dengan kopi, rasanya sehari tanpa kopi bagai hambar hari yang berlalu ini. Mungkin jenis kopi yang sangat familiar adalah jenis kopi hitam, yang mana memiliki kandungan kafein cukup berlimpah.
Apa kamu pernah mendengar jenis kopi hijau? Kopi yang satu ini merupakan kopi murni yang tak dipanggang. Kopi hijau ini dibuat dengan cara memisahkan biji kopi yang telah matang dari kulit, kemudian melalui proses penjemuran sampai kering. Setelah kopi menjadi kering, maka kopi siap digiling hingga halus lalu bisa dikonsumsi.
Nah, ternyata tak hanya proses pembuatannya saja yang unik, melainkan terdapat fakta unik lain seputar kopi hijau ini! Penasaran? Berikut sederet fakta yang perlu kamu ketahui..
Rendah Kafein
Jika kamu ingin mengkonsumsi kopi yang rendah kafein, maka jenis kopi hijau ini dapat kamu coba. Orang yang terlalu banyak porsi kafeinnya dalam tubuh akan mengalami beberapa gangguan kesehatan, misalnya seperti susah tidur, pusing hingga berujung pada masalah pencernaan. Pada kopi hijau ini kandungan kafeinnya lebih rendah jika dibandingkan dengan kopi hitam.
Kaya antioksidan
Kopi hijau mempunyai kadar antioksidan yang cukup tinggi. Menurut Journal of Agricultural and Food Chemistry terdapat fakta yang ditemukan. Terdapat kandungan antioksidan dalam kopi hijau yakni asam klorogenat yang dapat membantu menekan tumbuh kembang dari sel kanker tertentu.
Membantu menurunkan berat badan
Fakta ini pertama kali muncul pada acara “The Dr. Oz Show”. Hal tersebut berkat adanya senyawa antioksidan bernama asam klorogenat. Meskipun dapat menurunkan berat badan, tetapi hasilnya tak begitu signifikan. Jika kamu ingin memasukkan minuman ini ke daftar menu dietmu, sebaiknya gunakan sebagai menu pendamping saja ya.
Meminimalisir hipertensi
Punya tekanan darah tinggi? Kamu bisa mengkonsumi jenis kopi ini untuk mengatasi penyakit hipertensi tersebut. Hal tersebut tertera dalam sebuah penelitian dari Clinical and Experimental Hypertension di tahun 2006 lalu. Peran kopi hijau dalam mengatasi hipertensi ini tak lain berkat kandungan asam klorogenat yang ada di dalamnya.
Meningkatkan kinerja kognitif otak
Ternyata kopi hijau juga berdampak baik lho pada kinerja otak. Salah satunya dapat membuat konsentrasi serta ingatan otak menajam. Minum kopi jenis ini juga mendukung aktivitas kognitif bagi otak kamu.
This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!