CakapCakap – Sebenarnya kecerdasan merupakan suatu hal yang bisa diasah. Tidak ada orang yang bodoh jika ia bersedia untuk mempelajari hal-hal yang baru. Maka dari itu, Cakap People disarankan untuk senantiasa menambah wawasan serta pengetahuan. Namun terkadang sibuknya suatu pekerjaan jadi penghalang untuk menambah wawasan baru terhadap dunia luar.
Bahkan sulit sekali menemukan waktu yang tepat untuk mempelajari hal yang baru. Namun sebenarnya tak butuh waktu lama guna membuat kamu jadi lebih pintar. Caranya dengan sesekali melakukan beberapa aktivitas di sela-sela kesibukan kamu. Apa saja? Berikut daftarnya!
1. Lebih bijak dalam menggunakan dunia maya
Bukan rahasia lagi jika kini melalui dunia maya kamu bisa mendapatkan aneka informasi apapun. Bahkan, di media sosial pun informasi bisa dengan mudah dan cepat dibagikan. Kamu bisa membaca informasi-informasi tersebut ataupun menyimak secara langsung beritanya melalui video. Berbekal hal tersebut, maka kamu harus bijak dalam menyaring informasi yang diterima. Bacalah blog atau ikuti kursus online guna menambah wawasan kamu terhadap suatu hal. Alhasil waktu online pun bisa jadi lebih bermanfaat!
2. Menulis kembali
Guna mengingat hal-hal baru yang kamu pelajari, maka jangan enggan untuk menulisnya. Sehingga ilmu yang kamu dapatkan bisa lebih mudah untuk diingat oleh otak. Terlebih jika kamu menulis kembali informasi tersebut pada sebuah kertas yang ditulis tangan. Maka saraf motorik pasti ikut bekerja pula. Bahkan kamu pun akan jadi lebih fokus saat menulis tangan dibanding mengetik pada komputer. Tulis tangan selama kurang lebih 7 menit tiap hari guna mengasah otak.
3. Membaca
Gemar melakukan kebiasaan berikut ini? Membaca tidak harus dilakukan dalam kurun waktu yang lama. Sebab kamu bisa membaca koran setiap hari, baik yang dicetak maupun online. Selain itu, kamu juga bisa membaca genre buku lain seperti fiksi atau nonfiksi. Membaca pun tak harus langsung selesai dalam sekali duduk. Kecuali jika yang kamu baca merupakan artikel pendek. Paling tidak selalu sempatkan waktu guna membaca.
Tertarik untuk melakukannya Cakap People? Agaknya kamu memang harus melakukan upaya-upaya di atas guna mengasah otak supaya jadi lebih pintar. Selain aktivitas di atas, kamu juga bisa bermain beberapa jenis permainan yang dapat meningkatkan saraf di otak. Permainan tersebut seperti: catur, puzzle, hingga sudoku.