in ,

Joe Biden Mundur dari Pencalonan Presiden AS, Serahkan Nominasi ke Kamala Harris

Di tengah desakan berbagai pihak, Joe Biden akhirnya mundur dari pencalonan presiden AS!

CakapCakapCakap People! Joe Biden, kandidat presiden inkumben dari Partai Demokrat, akhirnya menyatakan mundur dari pencalonan Presiden Amerika Serikat (AS) di tengah desakan berbagai pihak. Dia kemudian menyokong Wakil Presiden Kamala Harris sebagai calon presiden baru dari partainya.

Joe Biden Mundur dari Pencalonan Presiden AS, Serahkan Nominasi ke Kamala Harris
Foto: Joe Biden (via REUTERS/Tom Brenner)

“Rekan-rekan Demokrat, saya telah memutuskan untuk tidak menerima nominasi tersebut dan memfokuskan seluruh energi saya pada tugas saya sebagai Presiden selama sisa masa jabatan saya,” tulis Joe Biden di platform media sosial X pada Minggu, 21 Juli 2024.

“Keputusan pertama saya sebagai calon partai pada tahun 2020 adalah memilih Kamala Harris sebagai wakil presiden saya. Dan itu adalah keputusan terbaik yang pernah saya buat. Hari ini saya ingin memberikan dukungan dan sokongan penuh saya agar Kamala menjadi calon dari partai kita tahun ini,” kata Biden. “Demokrat – inilah waktunya untuk bersatu dan mengalahkan Trump. Mari kita lakukan.”

Biden juga menulis sepucuk surat yang diunggah di X yang ditujukan kepada rakyat Amerika. “Merupakan kehormatan terbesar dalam hidup saya untuk melayani sebagai Presiden Anda. Meskipun niat saya adalah untuk mencalonkan diri kembali, saya yakin ini demi kepentingan terbaik partai saya dan negara jika saya mundur dan berfokus hanya pada pemenuhan tugas saya sebagai Presiden selama sisa masa jabatan saya,” tulisnya.

Ini sebuah langkah bersejarah. Joe Biden, 81 tahun, menjadi Presiden Amerika Serikat pertama yang mundur dari pencalonan kembali sejak Presiden Lyndon Johnson lakukan pada Maret 1968. Hal ini membuat pengganti Biden hanya punya waktu kurang dari empat bulan untuk berkampanye sebagai calon presiden baru Demokrat.

Kamala Harris [Foto via cz.usembassy.gov]

Kamala Harris menyambut baik dukungan Biden itu. “Atas nama rakyat Amerika, saya berterima kasih kepada Joe Biden atas kepemimpinannya yang luar biasa sebagai Presiden Amerika Serikat dan atas pengabdiannya selama puluhan tahun kepada negara kita,” tulis Harris di X. “Saya merasa terhormat mendapat dukungan dari Presiden dan niat saya adalah untuk mendapatkan dan memenangi pencalonan ini.”

Kamala Devi Harris, 59 tahun, menjadi Wakil Presiden Amerika mendampingi Biden sejak tahun 2021. Ia merupakan wakil presiden perempuan pertama dalam sejarah Amerika. Dia juga menjadi orang Afrika-Amerika dan Asia-Amerika pertama dalam sejarah negeri itu yang menduduki jabatan tersebut. Sebagai anggota Partai Demokrat, ia pernah menjadi senator dari California dan Jaksa Agung California.

Kamala Harris, bila disetujui sebagai kandidat presiden oleh Demokrat, akan menjadi perempuan Afrika-Amerika pertama yang menduduki posisi teratas dalam partai besar dalam sejarah Amerika.

Desakan mundur kepada Biden merebak setelah di tampil buruk dalam debat calon presiden pertama dengan Donald Trump, pesaingnya dari Partai Republik. Dia sering salah menyebut data dan kesulitan menyampaikan gagasannya.

SUMBER ARTIKEL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Anak Muda Bisa Kena Stroke, Ketahui 6 Penyebabnya!

Anak Muda Bisa Kena Stroke, Ketahui 6 Penyebabnya!

Kamala Harris Yakin Kalahkan Trump Usai Dinominasikan Biden Jadi Capres AS

Kamala Harris Yakin Kalahkan Trump Usai Dinominasikan Biden Jadi Capres AS