in ,

James Bond Bakal Pakai Mobil Listrik di Film Terbaru, Ini Penampakannya!

CakapCakap – Para pecinta film action dan agen mata-mata pasti akrab dengan film ‘James Bond’. Film ini sudah hadir sejak tahun 1960-an, dan kelanjutan filmnya masih terus diproduksi hingga saat ini. Setelah seri ‘Spectre’ yang tayang pada tahun 2015 lalu, Cakap People tentu saja sudah tak sabar menunggu film terbarunya yang kabarnya masih akan dibintangi oleh aktor ganteng Daniel Craig. Kabar menarik lainnya, James Bond disebut akan menggunakan mobil listrik dalam film terbaru itu.

James Bond akan memakai mobil listrik Aston Martin Rapide E dalam film terbarunya. Via autoblog.com

Mobil listrik apakah yang akan dipakai James Bond? Aston Martin Rapide E mendapat kehormatan sebagai kendaraan operasional bagi sang agen dalam menjalankan misinya di film terbarunya nanti, seperti dilaporkan oleh laman Okezone.com. Ini pertama kali mobil listrik dipakai dalam film James Bond, yang sekaligus jadi penanda peralihan jajaran mobil sang agen yang selama 50 tahun ini selalu menggunakan mobil mesin konvensional. Tentu saja kehadiran mobil listrik ini akan sangat menarik.

Aston Martin Rapide E sendiri merupakan mobil bertenaga listrik yang jadi mobil ramah lingkungan pertama yang dikembangkan oleh produsen mobil asal Inggris tersebut. Aston Martin Rapid E ini memiliki kemampuan jelajah hingga 320 kilometer, di mana pasokan tenaganya didukung dengan baterai 5.600 lithium-ion. Mobil ini akan menggunakan motor yang menggerakkan roda belakang dengan kemampuan kecepatan mencapai 610 Ps serta torsi 950 Nm. Dengan tenaga tersebut, Aston Martin Rapid E pun diklaim mampu menembus kecepatan maksimum hingga 250 kilometer per jam.

Aston Martin Rapide E baru akan masuk produksi pada akhir 2019, dan dijual senilai 250 ribu poundsterling (Rp 4,7 miliar). Via thedriven.io

Aston Martin Rapide E ini baru dikenalkan ke publik pada bulan September 2018 lalu, dan unitnya juga baru masuk jalur produksi pada akhir tahun 2019, seperti dimuat dalam laman Liputan6.com. Mobil ini pun merupakan edisi terbatas, sehingga jumlah unit yang diproduksi tak banyak, hanya 155 unit saja. Sementara ini banderolnya mencapai 250 ribu poundsterling atau sekitar Rp 4,7 miliaran. Bila James Bond jadi menggunakan mobil ini, maka berarti hanya tersisa 154 unit untuk pasar global.

Tak hanya itu, James Bond dikabarkan juga akan memakai crossover terbaru milik Aston Martin yang masih dalam wujud prototipe. Mobil ini sempat dipamerkan dalam pengujian di area bersalju pada bulan November 2018, dan bakal dikenalkan pada tahun 2019 ini. Bedanya, mobil ini menggunakan mesin berbahan bakar fosil dengan spesifikasi V8. Cakap People pun pasti semakin tidak sabar nih!

4 Comments

Leave a Reply

4 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

  3. Pingback:

  4. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Waspada, Ternyata Facebook Messenger Bocorkan Identitas Orang yang Kamu Hubungi!

Bantu Kurangi Sampah Plastik dengan Tentakel Cumi-cumi, Kok Bisa?