CakapCakap – Sebuah inovasi dilakukan perusahaan media sosial berbagi foto dan video, Instagram. Seperti rumor yang sudah beredar sebelumnya, dan mungkin telah diketahui oleh Cakap People para pecinta teknologi, Instagram akhirnya benar-benar meluncurkan aplikasi pesan khusus merea yang diberi nama ‘Threads’. Menariknya, Threads berdiri sendiri, sehingga tak menjadi bagian dari aplikasi Instagram, dan diklaim menawarkan cara komunikasi aman dan cepat dengan orang-orang terdekat.
“Kami telah memperkenalkan cara baru berbagi secara visual di Instagram dan terhubung dengan orang yang kamu sayangi, mulai berbagi momen sehari-hari di Stories dan pesan visual di Direct. Tapi untuk lingkaran teman yang lebih kecil, kami melihat perlunya tetap lebih terhubung setiap hari, sehingga kamu bisa mengomunikasikan apa yang dilakukan dan bagaimana perasaanmu melalui foto dan video. Itulah sebabnya kami membuat Threads, cara baru mengirim pesan kepada teman dekat di ruang pribadi,” ungkap Director of Product Instagram, Robby Stein, dimuat di laman Detik.com.
Melalui Threads, pengguna bisa mengirim foto, video, pesan dan Stories ke orang-orang terdekat di akun Instagram-nya. Pesan yang dikirim nantinya akan diterima di Threads dan Direct di Instagram. Penguna sendiri punya kontrol penuh untuk menentukan yang bisa masuk dalam daftar orang-orang terdekat. Selain di Instagram, pengguna bisa membuat daftar tersebut melalui aplikasi Threads ini. Saat aplikasi ini dibuka, akan langsung mengarah ke kamera, karena pesan berbasis visual. Pengguna bisa memilih bagian status secara langsung, atau juga dapat membuatnya sendiri secara terpisah.
Threads sebagai aplikasi pesan berbasis kamera pun dinilai mirip dengan Snapchat, seperti dijelaskan dalam laman KataData.co.id. Apalagi, dengan cara kerja pengguna akan langsung masuk ke kamera ponsel ketika membuka aplikasi, serta bisa berbagai foto dan video dengan filter, coretan dan stiker. Selain itu, Threads juga punya fitur koordinat GPS yang mirip dengan Snap Maps.
Makanya, Threads pun dianggap sebagai upaya dari Facebook sebagai induk perusahaannya untuk menyaingi Snapchat. Namun, aplikasi Threads sendiri didesain dengan mengutamakan privasi, kecepatan, dan kedekatan hubungan. Salah satunya, karena ada fitur memilih teman yang memudahkan pengguna mengirim pesan. Cakap People bisa coba juga nih!