in ,

Inilah Nama Kode Rahasia yang Dipakai Pengawal Keluarga Kerajaan Inggris Untuk Pangeran William dan Kate Middleton

Bagaimana nama kode rahasia itu bisa terungkap ke publik?

CakapCakapCakap People! Publik mengenal mereka sebagai Pangeran Harry dan Meghan Markle, Pangeran William dan Kate Middleton. Tetapi, bagi para bodyguard atau pengawal keluarga Kerajaan Inggris, mereka memiliki “nama kode rahasia” masing-masing.

Melansir Daily Mail, nama kode rahasia yang digunakan oleh pengawal keluarga Kerajaan Inggris untuk Pangeran William, Kate Middleton, Pangeran Harry, dan Meghan Markle itu akhirnya diketahui publik.

Inilah Nama Kode Rahasia yang Dipakai Pengawal Keluarga Kerajaan Inggris Untuk Pangeran William dan Kate Middleton
Pangeran William dan Kate Middleton. (Foto: Empics Entertainment via Daily Mail).

Untuk Pangeran William dan Kate, nama kodenya adalah “Danny Collins” dan “Daphne Clark”. Sementara untuk Pangeran Harry dan Meghan disebut sebagai “David Stevens” dan “Davina Scott”. Nama-nama kode rahasia itu ternyata bisa dihubungkan dengan gelar kebangsawanan mereka.

William dan Kate adalah Duke dan Duchess of Cambridge, jadi nama kode mereka memiliki inisial “DC”. Harry dan Meghan adalah Duke dan Duchess of Sussex, jadi nama kode mereka memiliki inisial “DS”.

“Jika ada yang memegang telepon milik pembantu kerajaan atau anggota tim keamanan, mereka tidak akan menemukan nama Harry Windsor dan Meghan di dalamnya. Itu terlalu berisiko,” kata sumber kerajaan, seperti dikutip dari Daily Mail.

Pangeran Harry dan Meghan Markle. (Foto: Dominic Lipinski/PA Wire)

Nah, setelah mengetahui kode nama ini, jangan terlalu berharap bahwa kamu akan menemukan nama Danny Collins atau Davina Scott ya. Karena, menurut sumber kerajaan yang sama, kode nama mereka selalu diganti secara berkala. Tentu saja hal itu dilakukan untuk alasan keamanan keluarga kerajaan Inggris.

Bagaimana “kode rahasia” itu bisa diketahui publik? Well, Nama kode itu terungkap di suatu acara ketika salah satu ajudan Pangeran Harry memberi tahu seorang pekerja bahwa seseorang sedang mencoba untuk menghubunginya.

2 Comments

Leave a Reply

2 Pings & Trackbacks

  1. Pingback:

  2. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Luar Biasa! Realme Berhasil Masuk 10 Besar Dunia dalam Setahun

Luar Biasa! Gojek Klaim Gofood Beri Kontribusi Rp 18 T pada Ekonomi Indonesia