in ,

Inilah Makna Nama La Lembah Manah, Cucu Ketiga Presiden Joko Widodo

La Lembah Manah adalah anak kedua dari pasangan Gibran Rakabuming Raka dan Selvi Ananda.

CakapCakapCakap People! Cucu ketiga Presiden Joko Widodo atau Jokowi lahir pada Jumat sore, 15 November 2019. Anak kedua Gibran Rakabuming itu bernama La Lembah Manah.

“Namanya La Lembah Manah, artinya rendah hati,” kata Gibran Rakabuming saat mendampingi Jokowi keluar dari Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Solo.

https://www.instagram.com/p/B46O7TNB1md/?igshid=10awjiut4md6t

Kata La di bagian depan, menurut Gibran, memiliki makna khusus. “Itu singkatan,” katanya. Suami dari Selvi Ananda ini menjelaskan kata La memiliki beberapa kepanjangan sekaligus, yaitu Lembut Anakku, Luwes Anakku atau Loma (dermawan) Anakku.

Gibran Rakabuming mengatakan rencananya pekan depan akan menggelar tasyakuran sebagai wujud syukur dari kelahiran putrinya sekaligus akikah. Saat ini Selvi Ananda dan La Lembah Manah masih berada di ruang perawatan dan menunggu izin dari dokter untuk pulang.

https://www.instagram.com/p/B44awWRBGUq/?igshid=1bo3pesj1k4ju

Presiden Jokowi menengok adik dari Jan Ethes setelah meresmikan Jalan Tol Terbanggi Besar – Pematang Panggang – Kayu Agung di Gerbang Tol Simpang Pematang Km 240, Kabupaten Mesuji, Lampung. Gibran sengaja menunda mengumumkan nama putrinya sampai Jokowi datang.

Presiden Jokowi tiba di rumah sakit pada pukul 20.12 WIB. Sekitar 30 menit kemudian dia keluar dengan menggendong Jan Ethes Srinarendra. 

“Sehat semua, tadi enggak gendong (bayi), kata Jokowi.

TEMPO

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Yuk, Coba Resep Tumis Jagung Manis untuk Menu Akhir Pekan!

Merasa Tak Nyaman Kerja? Ini Tanda Kamu Berada di Perusahaan Tidak Bonafit